Sport

Asa Jebolan SSB Junior 2000 Banjarmasin di Tangan Djanur

apahabar.com, BANJARMASIN – Selain Muhammad Hanapi, ada satu lagi pemain asli Banua di skuat Barito Putera….

Featured-Image
Striker muda masa depan Banua, M Rafly Ariyanto yang kini bergabung bersama Barito Putera senior. Foto-Instagram

bakabar.com, BANJARMASIN – Selain Muhammad Hanapi, ada satu lagi pemain asli Banua di skuat Barito Putera. Dia adalah Muhammad Rafly Ariyanto.

Jebolan Sekolah Sepak Bola (SSB) Junior 2000 Banjarmasin ini temasuk delapan pemain junior yang promosi ke tim Barito Putera senior.

Status mereka sendiri di skuat senior merupakan pemain. Namun, bukan berarti mereka mudah menembus skuat regular yang disiapkan untuk menghadapi pertandingan Liga 1.

Meski sulit untuk menembus skuat utama, namun bukan tidak mungkin di tangan Head Coach Barito Putera, Djadjang Nurjaman, mereka bisa muncul ke pentas sepakbola nasional.

Sejak sebelum diumumkan saat launching pemain Kamis (20/2) malam lalu, mereka sudah ikut bergabung latihan Djanur, begitu pelatih Djadjang Nurjaman disapa.

Lantas, bagaimana tanggapan Rafly? “Ya pasti sangat senang bisa masuk senior. Apalagi saya sebagai putra asli daerah, ya bangga bisa membela klub daerah sendiri,” kata Rafly.

Buah hati pasangan Slamet Mujiarto dan (almh) Anggriani tersebut sudah sejak kelas 2 SD mengasah kemampuan bermain sepakbola.

Berawal dari SSB Junior 2000 yang kala itu ditangan pelatih M.Noor. Kemudian, Rafly tumbuh dan sempat masuk Diklat Bintang Pelajar Kabupaten Semarang.

Tak hanya itu, dua tropi gelaran Danone Nations Cup pernah dipersembahkannya untuk tim di Banjarmasin.

Berbekal dari situ, pemain berposisi sebagai striker ini pernah PSISA Salatiga. Kemudiandi Kota Seribu Sungai, memperkuat tim Liga 3, Peseban Banjarmasin.

Dari dua tim itu, salah satunya Rafly pernah ikut mempersembahkan tropi juara II Menpora Cup se Kabupaten Semarang, tropi juara III Menpora se Jawa Tengah. Kemudian juara pertama piala Soeratin Kalsel.

Atas prestasi itu, kemudian ia terpilih dalam seleksi pemain Barito Putera U-16. Di musim pertamanya, turut membantu Barito meraih juara III Elit Pro Academy (EPA) Liga 1.

Pertama kali di tangan Djanur, pemain kelahiran Banjarmasin 17 Mei 2001 ini mengaku sempat kagok. Apalagi tergabung dengan pemain berlabel bintang dan memperkuat Timnas.

"Ya pasti agak sedikit grogi lah, latihan sama senior. Tapi makin ke sini ya sudah gak lagi. Soalnya semua pemain juga welcome sama pemain baru seperti saya,” ungkap pengagum kapten Barito Putera, Rizky Pora ini.

Lalu, seperti apa pelatih Djanur?

“Di mata saya ya beliau pelatih yang hebat, baik disiplin mau pun hal lainnya. Ya bangga sekali lah bisa dilatih langsung sama beliau,” jawab Rafly.

Dia pun berharap, kemampuannya selama ikut berlatih di bawah asuhan Djanur dan asisten pelatih Yunan Helmi, dapat lebih baik.

“Ya semoga saya ke depanya bisa menampilkan yang terbaik buat Barito,” harapnya sembari bercita-cita kelak bisa membela Timnas Indonesia.

Nama: M Rafly Ariyanto
TTL: Banjarmasin, 17 Mei 2001
Ortu: Slamet Mujiarto dan (almh) Anggriani

Sekolah:
SDN Pasar Lama 1
SMPN 9 Banjarmasin
SMAN Pabelan Salatiga
SMA Korpri Banjarmasin

Karir:
SSB Junior 2000
Diklat Bintang Pelajar Kabupaten Semarang
PSISA Salatiga
Peseban BAnjarmasin
Barito Putera u16
Barito Putera u18
Barito Putera u19

Prestasi:
Juara 2 Menpora Cup Kabupaten Semarang
Juara 3 Menpora Cup se-Jawa Tengah
Juara 1 Soeratin Kalsel
Juara 3 Elit Pro Academy U16,
Juara 1 dan 2 Danone Nations Cup

Baca Juga:Sekulic Sembuh, Djanur Tetap Punya Opsi Cadangan

Baca Juga:Ditekuk Persib, Djanur Anggap Barito Putera Sudah Siap Hadapi Liga 1 2020

Reporter: Riyad Dafhi R
Editor: Zainal



Komentar
Banner
Banner