Kalsel

Antisipasi Kecelakaan, Dishub Tapin Akan Bangun Zona Aman Sekolah

apahabar.com, RANTAU – Antisipasi terjadinya kecelakaan, Dinas Perhubungan (Dishub) Tapin pada 2021 ini akan membangun zona…

Featured-Image
Ilustrasi zona aman sekolah. Foto: Net

bakabar.com, RANTAU – Antisipasi terjadinya kecelakaan, Dinas Perhubungan (Dishub) Tapin pada 2021 ini akan membangun zona aman sekolah.

Kadishub Tapin, Muhammad Nor, mengatakan zona aman sekolah rencananya dibuatkan tanda merah yang membentang di jalan depan sekolah.

“Fungsinya untuk membatasi kecepatan kendaraan yang melintas dan mencegah peluang terjadinya kecelakaan lalu lintas,” ujarnya.

img

Kepala Dinas Perhubungan Tapin, Muhammad Nor. Foto: Istimewa

Lebih lanjut, Muhammad Nor mengatakan, rencana pembangunan tersebut merupakan usulan dari masyarakat saat musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang).

“Karena keterbatasan dana, sementara ini akan dibangun depan SD Binderang. Kita anggarkan sementara ini sekitar 98 juta rupiah,” ucap Muhammad Nor, yang baru di lantik pada Senin (8/2) kemarin.

Ia menambahkan, bilamana ada kelebihan dana, pihaknya akan melanjutkan pembangunan zona aman sekolah di depan SMAN 1 Rantau dan sekitarnya.

“Di sana arus lalu lintasnya cukup padat, jadi zona aman sekolah juga dibutuhkan,” tutupnya.



Komentar
Banner
Banner