bakabar.com, JAKARTA - Anies Baswedan, Capres nomor urut 1, mengatakan dinrinya sangat setuju dengan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, soal alutsista dalam negeri.
Dalam hal ini Anies mengatakan belanja alutsista tidak bisa melibatkan korporasi yang punya masalah korupsi.
"Saya sepaham tentang pentingnya dalam negeri," ujat Anies dalam Debat Capres Ketiga di Istora Senayan, Minggu (7/1)
Baca Juga: Prabowo: Kritik Alat Bekas, Anies Tak Ngerti Pertahanan
Anies menjelaskan pentingnya belanja alutsista untuk pertahanan dan dalam pembelanjaan, tidak boleh melibatkan korporasi yang terlibat kasus korupsi.
"Tapi tidak kalah penting ketika kita berbicara tentang memastikan bahwa belanja alutsista itu bersih. Tidak melibatkan korporasi-korporasi yang punya masalah dengan korupsi," ujarnya.
Anies juga menjelaskan bahwa anggaran alutsista bisa efisien dalam pembelian alutsista.
"Dengan begitu maka bukan saja anggarannya efisien tapi tidak bocor di dalam belanja alutsista," tukasnya.