Kalsel

Angsana Tanbu Juga Terendam, Dua Balita-Belasan Warga Dievakuasi

apahabar.com, BATULICIN – Hujan di Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) tak hanya menggenangi Kecamatan Satui, tapi juga…

Featured-Image
Tim gabungan saat mengevakuasi seorang balita ketika kecamatan Angsana, Tanbu terendam banjir, Rabu (14/8). FOTO- BPBD Tanbu for apahabar.com

bakabar.com, BATULICIN – Hujan di Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) tak hanya menggenangi Kecamatan Satui, tapi juga di wilayah Kecamatan Angsana.

Laporan dari Kepala BPBD Tanbu, Eryanto Rais, mengabarkan bahwa Desa Angsana, Kecamatan Angsana, juga mengalami banjir.

“Curah hujan yang tinggi, Desa Angsana jiga tergenang,” ujar Eryanto Rais melalui pesan selulernya kepada bakabar.com, Sabtu (14/8) siang.

Eryanto menyebut ada korban terdampak sebanyak 18 jiwa yakni 16 orang dewasa dan 2 anak balita.

Kemudian banjir di Angsana juga merendam 10 rumah warga hingga mencapai dua meter. “Kondisi air masih dalam dan airnya deras,” terang Eryanto.

img

Petugas gabungan membantu arus lalu lintas di jalan nasional KM 191-193 Kecamantan Angsana, Tanbu, Rabu (14/8). Foto-Polsek Angsana for bakabar.com

Saat ini pihak BPBD bersama instansi terkait TNI dan Polri dibantu tim Rescue PT BIB dan PT PPA sedang melakukan evakuasi.

Kemudian mereka juga mendirikan tempat pengungsian dan dapur umur di Aula Kantor Kecamatan Angsana.

Sementara itu Kapolsek Angsana, IPTU Jody Dharma, kepada bakabar.com menambahkan, saat ini ruas jalan nasional di kilometer 191 dan 193 juga tergenang dengan arus lumayan deras.

Ia juga mengatakan telah menurunkan personel untuk membantu mengatur alur lalu lintas di sana.

“Kita turunkan personel untuk mengatur lalu lintas. kedalaman air di jalan raya mencapai 20-30 sentimeter. Sementara arus jalan kita buka tutup, agar pengendara aman melewatinya,” pungkasnya.

Banjir Satui Tanbu, Ratusan Warga Mulai Mengungsi



Komentar
Banner
Banner