Kalsel

Anggota TNI Jadi Korban Kecelakaan di Sungai Ulin Banjarbaru

apahabar.com, BANJARBARU – Kecelakaan terjadi di Jalan PM Noor, Sungai Ulin, Kecamatan Banjarbaru Selatan, Kamis (8/4)…

Featured-Image
Seorang anggota TNI yang disenggol mobil truk di Jalan PM Noor, Sungai Ulin saat dirawat di RS Ratu Zalecha. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU - Kecelakaan terjadi di Jalan PM Noor, Sungai Ulin, Kecamatan Banjarbaru Selatan, Kamis (8/4) siang.

Kecelakaan melibatkan 3 kendaraan bermotor, 2 unit sepeda motor, dan 1 truk.

Adapun identitas pengendara motor yang menjadi korban, WO seorang TNI, warga Banjarmasin, dan WR, warga Banjarbaru. Adapun supir truk melarikan diri dan masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.

Kasatlantas Polres Banjarbaru, Iptu Riyanda Putra via Kasubag Humas, AKP Tajudin Noor membenarkan kejadian itu, Jumat (9/4).

“Benar, Tapi terkait seorang TNI meninggal dunia, itu hanya hoaks. Tak ada korban jiwa dalam kejadian itu,” ujar Kasubag Humas Polres.

Tajudin bilang, kedua korban telah dirawat di Rumah Sakit Ratu Zalecha, Martapura.

“Untuk pengendara truk masih dalam penyelidikan. Atas kejadian itu, kerugian kurang lebih Rp1 juta,” imbuh Tajudin.

Sebelum kejadian, WO yang menaiki Yamaha Mio Putih datang dari arah Bundaran Banjarbaru menuju Mandiangin. Seketika, mobil truk yang dari arah bersamaan menyenggol motor WO.

WO pun oleng ke bahu jalan dan menabrak motor yang ada di depannya. Setelah menyenggol motor korbannya, mobil truk langsung melarikan diri ke arah Sungai Ulin.

Atas kejadian itu, WO mengalami luka di bagian wajah dan WR luka lecet di bagian kaki.



Komentar
Banner
Banner