Olahraga

Akhmad Rofhal Lolos Seleksi Lanjutan Timnas U-17, Syaifullah Nazar Jadi Mentor

Akhmad Rofhal Akhwan meningkatkan intensitas latihan setelah dipastikan lolos ke tahap seleksi nasional, untuk persiapan Timnas di ajang Piala Dunia U-17 2023.

Featured-Image
Akhmad Rofhal Akhwan (kiri) dan Syaifullah Nazar (kanan) usai latihan di lapangan sepakbola SMPN 2 Martapura, Selasa (1/8). Foto-apahabar.com/Hendra Lianor

bakabar.com, MARTAPURA - Akhmad Rofhal Akhwan meningkatkan intensitas latihan setelah dipastikan lolos ke tahap seleksi nasional untuk persiapan tim nasional mengikuti Piala Dunia U-17 tahun ini.

Remaja 16 tahun asal Martapura, Kabupaten Banjar, itu menjadi satu - satunya wakil Kalsel dari 141 peserta seleksi Timnas U-17 yang digelar di Stadion Demang Lehman pada Minggu, 23 Juli 2023 lalu.

Pantauan bakabar.com, Rofhal yang mahir bermain di sayap kanan dan kiri berlatih secara mandiri. Dia dibimbing oleh kakak keponakannya, Syaifullah Nazar di lapangan sepakbola SMPN 2 Martapura, di Indrasari, Selasa (1/8) sore.

Syaifullah Nazar merupakan mantan pesepakbola profesional asal Banua yang pernah membela Barito Putera dan Martapura FC. Dia memiliki lisensi kepelatihan C AFC.

Di bawah arahan Syaifullah, Rofhal lebih berfokus meningkatkan atribut kemampuan seperti kekuatan fisik, speed, dan dribling.

Akhmad Rofhal Akhwan saat latihan dimentori Syaifullah Nazar, Selasa (1/8) sore. Foto-bakabar.com/Hendra Lianor
Akhmad Rofhal Akhwan saat latihan dimentori Syaifullah Nazar, Selasa (1/8) sore. Foto-bakabar.com/Hendra Lianor

Rofhal sangat gembira setelah mendapat kabar lolos ke tahap selanjutnya seleksi Timnas U-17. Sambil menunggu keberangkatan, ia terus berlatih untuk mematangkan persiapan.

"Untuk seleksi di sana saya belum tahu seperti apa. Yang jelas terus kerja keras latihan sebelum berangkat ke Jakarta," ucap talenta yang memiliki tinggi badan 173 cm ini.

Baca Juga: Usai Operasi, Pelajar Korban Penusukan di SMA Banjarmasin Sempat Tak Sadarkan Diri

Baca Juga: Polisi Ungkap Jabatan Oknum ASN yang Terlibat Peredaran Sabu di Kotabaru

Terkait keberangkatan, dia masih menunggu informasi selanjutnya. "Harapan saya dapat memberikan yang terbaik untuk orang tua dan warga banua Kalsel," pungkasnya.

Sekadar diketahui, seleksi Timnas Indonesia U-17 sudah dihelat sejak 12 Juli 2023 di 12 kota. Dimulai dari Bandung dilanjutkan ke Palembang, Gianyar, Tangerang, Samarinda, Depok, Solo, Martapura, Medan, Surabaya, Manado, dan Makassar.

Selanjutnya para pemain terpilih dijadwalkan mengikuti seleksi lanjutan di Jakarta dengan pemain terpilih tiap provinsi bersama kerangka skuat Timnas U-17 Indonesia yang dilatih Bima Sakti.

Editor


Komentar
Banner
Banner