bakabar.com, BANJARMASIN – Ketua Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Kota Banjarmasin, Habib Ali Khaidir Al Kaff, menyampaikan wejangan khusus pada momen peringatan hari lahir Nahdlatul Ulama ke-95.
Habib Ali Khaidir berpesan agar umat Islam terus melaksanakan tradisi-tradisi yang sudah dibangun para ulama terdahulu.
“Kami sebagai warga nahdliyin berharap NU kedepan tambah jaya, tambah berhikmat lagi untuk masyarakat muslim,” ujarnya saat menghadiri Tablig Akbar Hari Lahir NU di SMK NU Banjarmasin, Minggu (31/1).
Di usia yang hampir satu abad, Habib Ali mengajak umat Islam mengabdi untuk NU dan mendukung pemerintahan yang baik, termasuk di kota Banjarmasin.
Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina, yang ikut hadir dalam kesempatan itu menilai selama ini NU menjadi salah satu pihak yang berkontribusi membangun kota Banjarmasin.
“Jelang satu abad, NU bisa terus berperan untuk berkontribusi pada bangsa dan negara, khususnya di Kota Banjarmasin,” ujar Ibnu Sina.
Dia mengaku bangga, sebab dari generasi ke generasi, NU ikut membangun bangsa dengan membangun sekolah di Banjarmasin. Misalnya, seperti SMK NU yang kini sudah memiliki 400 siswa.
"NU bersama dengan Universitas NU juga bisa menyelenggarakan pendidikan. Tentu ini akan meningkatkan sumber daya manusia di kota Banjarmasin," sambungnya.