Yamin Temukan Sampah Berserakan di Banjarmasin, Panitia Lomba Ketangkasan Damkar Minta Maaf

Wali Kota Banjarmasin, M Yamin HR menemukan sampah berserakan pasca lomba ketangkasan pemadam kebakaran (Damkar) di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Banjarmasin

Wali Kota Banjarmasin, M Yamin HR menemukan sampah berserakan pasca lomba ketangkasan pemadam kebakaran (Damkar) di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Banjarmasin.

bakabar.com, BANJARMASIN - Wali Kota Banjarmasin, M Yamin HR menemukan sampah berserakan pasca-lomba ketangkasan pemadam kebakaran (Damkar) di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Banjarmasin pada Minggu (20/5/2025).

Pengurus BPK Mandala, selaku panitia lomba akhirnya angkat bicara terkait sampah yang berserakan.

Pembina BPK Mandala, Surya Dharma mengatakan kejadian tersebut murni karena kelalaian pihaknya.

Ia pun turut meminta maaf kepada seluruh warga Kota Banjarmasin dan Pemkot Banjarmasin.

"Pada dasarnya kejadian itu bukan karena faktor disengaja, cuma karena kelalaian kami dikarenakan estimasi acara yang seharusnya tidak sampai malam, tapi sampai larut malam," ujarnya.

Meski sempat melakukan pembersihan sampah di area pertandingan saat malam hari, namun karena mepet waktu dan kelelahan, pihaknya ujar Surya menyempatkan diri untuk beristirahat.

"Jadi rencananya kami panitia, jam 10 pagi akan kembali melakukan pembersihan lagi. Tapi ternyata Pak Wali Kota duluan olahraga bersama dan lewat menyaksikan sampah berserakan. Saat itu saya pun langsung kontak pak wali melakui whatsapp untuk meminta maaf," jelasnya.

Dirinya pun kembali menegaskan, jika pihak penyelenggara tidak pernah membiarkan sampah berserakan.

Bahkan kata Surya, beberapa peralatan dan barang usai kegiatan masih tertinggal di kawasan siring yang berada di tengah Kota Banjarmasin itu.

Ditanya terkait masalah perizinan atas gelaran kegiatan tersebut, Pembina BPK Mandala itu mengaku bahwa seluruh kegiatan sudah mengantongi izin. Baik dari jajaran Pemprov Kalsel, sampai Pemko Banjarmasin.

"Kami izin lengkap. Dari Sekdra Provinsi yang mengelola 0 Kilometer, itu ada. Dari Dishub Banjarmasin, yang mengelola Terminal Bus juga ada. Dari pihak Lepolisian dan Korem 101/Antasari yang membackup acara kami juga ada," akunya.

Lantas, hal ini pun kata Surya menjadi pembelajaran bersama, agar kejadian serupa tidak terjadi kembali.

"Kami atas nama panitian lomba ketangkasan ingin melaksanakan kegiatan dengan baik. Jadi kami meminta maaf sebesar besarnya. Semoga kedepan jika ingin melaksanakan lagi, itu tidak terjadi lagi," harap Surya.

Tak hanya itu, jajaran BPK Mandala kata Surya pada hari ini juga berencana audiensi bersama Wali Kota Banjarmasin, Muhammad Yamin, sekaligus menyampaikan permohonan maaf secara langsung kepada Pimpinan Kota Seribu Sungai itu.