VIRAL Pengeroyokan Sesama Gadis di Sampit, Polisi Ungkap Pemicunya

Baru-baru ini beredar video pengeroyokan yang dilakukan sesama gadis di Sampit, Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah (Kalteng).

apahabar.com, SAMPIT - Baru-baru ini beredar video pengeroyokan yang dilakukan sesama gadis di Sampit, Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah (Kalteng).

Video pengeroyokan oleh tiga orang gadis terhadap satu orang remaja yang terjadi di sebuah penginapana Kota Sampit, itu viral di media sosial.

Diketahui, seorang gadis berinisial M (17 tahun) mendapatkan aksi kekerasan dan pengeroyokan oleh tiga temannya.

Dalam rekaman video viral itu, terlihat dua orang pria yang turut menyaksikan dan membiarkan pengeroyokan itu terjadi.

Polisi yang mendapatkan laporan ini, langsung melakukan pencarian terhadap pelaku dan korban.

Setelah ditemukan, mereka dibawa ke Polsek Ba'amang, Sampit untuk diperiksa dan dimintai keterangan.

Akibat dari aksi pengeroyokan ini, korban berinisial M (17 tahun) mengaku mengalami luka memar di wajahnya. Ia mendapatkan pukulan dan tendangan.

Sementara, tiga orang yang melalukan pemukulan mengaku aksi penganiayaan ini lantaran emosi akibat ulah korban.

Mereka menilai korban berani memakai nama salah seorang pelaku untuk meminjam uang sebesar Rp500 ribu ke sebuah koperasi di Sampit.

Akan tetapi, pinjaman itu tidak dibayar oleh korban, sehingga pelaku merasa diteror karena ditagih oleh petugas koperasi.

Kanit Reskrim Polsek Ba'amang, IPDA Budi Hartono mengatakan, dari hasil pemeriksaan, pemicu penganiayaan ini dilatarbelakangi adanya kesalahpahaman.

"Kami sudah melakukan pemanggilan dan pemeriksaan, dan mereka mengakui adanya kejadian itu akibat kesalahpahaman diantara mereka, setelah dimediasi mereka sepakat untuk berdamai dan saling memaafkan" ujarnya, Kamis (15/6/2023).

Setelah para pelaku dan korban diperiksa oleh pihak Polsek Ba'amang, mereka pun akhirnya saling berjanji untuk tidak mengulangi lagi perbuatannya.