Kalsel

Tolak Omnibus Law di Banjarmasin, Massa Aksi Terus Berdatangan

apahabar.com, BANJARMASIN – Peserta aksi menanti sikap pemerintah terhadap Omnibus Law Undang Undang (UU) Cipta Kerja…

: Massa aksi menolak Omnibus Law UU Cipta Kerja terus berdatangan di Taman Kamboja, Jalan Anang Adenansi, Banjarmasin. Foto-apahabar.com/Bahaudin Qusairi

apahabar.com, BANJARMASIN – Peserta aksi menanti sikap pemerintah terhadap Omnibus Law Undang Undang (UU) Cipta Kerja di Kota Banjarmasin terus berdatangan.

Pantauan apahabar.com di lokasi, sejak pukul 09.30 WITA sejumlah peserta demo memadati Taman Kamboja, Jalan Anang Adenansi, Kamis (5/11).

Para peserta terlihat datang secara perorangan dan berkelompok dari berbagai macam kampus.

Mereka mengatasnamakan BEM se Kalsel untuk seruan aksi sidang rakyat ke Kantor DPRD Kalsel, Jalan Lambung Mangkurat. Rencana aksi hingga pukul 18.00 Wita.

Di sisi lain, arus lalu lintas di Jalan Lambung Mangkurat ditutup karena akan ada massa aksi yang memenuhi jalan.

Penutupan dipertigaan setelah kantor Bank Indonesia (BI) Perwakilan Kalsel serta depan KNPI Kalsel.

Aruh lalu lintas dialihkan ke Jalan Bank Rakyat.