Hot Borneo

Polisi Lakukan Penyelidikan Insiden Terbakarnya Kilang Minyak Pertamina Balikpapan

apahabar.com, BALIKPAPAN – Perisitwa kebakaran yang terjadi di Kilang Minyak Balikpapan turut menjadi perhatian aparat kepolisian. Insiden…

Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol Yusuf Sutejo. Foto-Ist

apahabar.com, BALIKPAPAN – Perisitwakebakaran yang terjadi di Kilang Minyak Balikpapan turut menjadi perhatian aparat kepolisian. Insiden yang terjadi di area pengolahan minyak itu sempat menarik perhatian warga karena api dan kepulan asap tebal tampak membubung tinggi, Jumat (4/3) sekira pukul 10.32 WITA.

Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol Yusuf Sutejo, mengatakan pihaknya akan melakukan penyelidikan terkait insiden tersebut. Pihaknya sudah menerjunkan penyidik dari Ditreskrimum Polda Katim untuk melakukan penyelidikan.

“Kami lakukan penyelidikan dan pengamanan. Sementara hasilnya bagaimana, diakibatkan karena apa itu menunggu hasil proses penyelidikan. Kami juga bekerja sama dengan internal Pertamina bagaimana prosedur,” ungkapnya.

Polisi juga akan melakukan pemeriksaan sejumlah saksi-saksi, serta melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Saat ini pun penyidik tengah meminta sejumlah keterangan terhadap saksi dan pihak terkait.

“Masih penyelidikan, kami juga masih menunggu hasilnya,” tuturnya.

Senada dengan Kapolresta Balikpapan, Kombes Pol V Thirdy Hadmiarso bahwa pihaknya bersama Polda Kaltim akan melakukan investigasi terkait penyebab terjadinya kebakaran itu. Terkait apakah itu faktor kelalaian, masalah teknis ataupun force majure masih belum diketahui.

“Kita dari kepolisian masih melakukan investigasi. Kemudian akan lakukan olah TKP,” pungkasnya.