Pelindo Regional 3 Sampit Sukses Kawal Arus Mudik Lebaran 2025

Pelindo Regional 3 Sampit sukses mengawal pelaksanaan arus mudik dan balik lebaran tahun 2025 dengan aman dan lancar.

Aktivitas penumpang arus mudik saat memasuki kapal, pada kegiatan arus mudik belum lama ini. Foto: bakabar.com/Ilhamsyah Hadi.

bakabar.com, SAMPIT - Pelindo Regional 3 Sampit sukses mengawal pelaksanaan arus mudik dan balik lebaran tahun 2025 dengan aman dan lancar.

Selama masa angkutan Lebaran yang berlangsung sejak H-15 hingga H+15 Idulfitri 1446 Hijriah, seluruh kegiatan operasional di Pelabuhan Sampit berlangsung sesuai standar pelayanan dan keselamatan, menjadikan pelabuhan sebagai salah satu titik penting mobilitas masyarakat di Kalimantan Tengah.

General Manager Pelabuhan Bagendang dan Sampit, Akhmad Fajar mengungkapkan, suksesnya pelaksanaan arus mudik oleh tim Pelindo Regional 3 Sampit tidak lepas dari koordinasi yang baik antar instansi seperti operator kapal, Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP), KPM Pelabuhan serta instansi terkait lainnya. 

"Seluruh petugas disiagakan penuh untuk memastikan kenyamanan penumpang selama proses naik dan turun kapal. Kami bersyukur seluruh rangkaian kegiatan selama masa angkutan lebaran berjalan dengan lancar dan kondusif. Ini merupakan hasil kerja keras semua pihak yang terlibat,” kata Akhmad Fajar, Kamis (17/04/2025).

Sementara, Junior Manager Pelayanan Terminal Pelabuhan Sampit, Tri Purbo Waluyojati mengatakan, bahwa demi mendukung kelancaran pelayanan, Pelabuhan Sampit juga menyiapkan berbagai fasilitas tambahan seperti posko mudik, ruang tunggu yang nyaman, serta layanan kesehatan bagi penumpang. 

Gubernur Kalimantan Tengah, Agustiar Sabran, didampingi Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan, Komandan Korem 102/Panju Panjung Brigjen TNI Wimoko, dan General Manager Pelabuhan Bagendang dan Sampit, Akhmad Fajar, saat melakukan kunjungan kerja di Pelabuhan Pelindo 3 Sampit, belum lama ini. Foto: bakabar.com/Ilhamsyah Hadi.

Selain itu, sistem pengaturan lalu lintas di area pelabuhan ditingkatkan untuk menghindari kemacetan dan penumpukan kendaraan. 

“Fokus kami adalah memberikan pengalaman mudik yang aman dan nyaman. Seluruh fasilitas kami siagakan dan dimaksimalkan untuk mendukung kenyamanan para pengguna jasa,” ungkap Tri Purbo Waluyojati.

Menurutnya, momentum lebaran ini menjadi pembuktian bahwa transportasi laut terus berperan penting dalam mendukung konektivitas antar wilayah, khususnya di daerah kepulauan dan pesisir.

Pelabuhan Sampit jug menjadi salah satu titik vital yang mampu mengakomodasi kebutuhan perjalanan masyarakat dengan standar pelayanan yang tinggi. Pengawasan keselamatan pelayaran juga dilakukan secara intensif untuk memastikan seluruh perjalanan berlangsung tanpa hambatan.

"Pelindo Regional 3 Sampit berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan pelabuhan sebagai bagian dari pelayanan publik di sektor transportasi laut,“ ucapnya

"Kami akan menjadikan pengalaman lebaran 2025 ini sebagai bahan evaluasi dan pembelajaran, agar di tahun-tahun berikutnya pelayanan kami bisa semakin optimal dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat,” pungkasnya.