kesehatan mental

Merilis Stres dengan Gerakan Estetik dan Indah ala Aerial Hoop

Aerial hoop atau lyra merupakan olahraga dengan gerakan yang menggabungkan estetika dengan kekuatan. Diklaim mampu merilis stres.

Aerial Hoop. Sumber: pexels.

apahabar, JAKARTA – Aerial hoop atau lyra merupakan olahraga dengan gerakan yang menggabungkan estetika gerakan dengan kekuatan. Diklaim mampu merilis stres.

Ciri dari aerial hoop yaitu menggunakan lingkaran besar seperti hula hoop berbahan logam atau baja yang menggantung.

Fungsi dari lingkaran pada aerial hoop adalah sebagai tempat berputar, mengayun, dan berpose. Gerakan-gerakan tersebut tentu memberikan manfaat bagi tubuh.

Serangkaian pose aerial hoop bermanfaat membantu memperbaiki postur tubuh, membantu pernapasan, mengurangi stres, dan ketahanan emosional.

Mengutip risinggoddessfitness.com, olahraga ini juga sangat bagus untuk mengeluarkan semua racun yang ada di dalam tubuh karena gerakan menggantung dan menenangkan.

Berikut adalah manfaat fisik yang didapatkan ketika melakukan Aerial Hoop:

Penguatan Tubuh Bagian Atas

Olahraga ini mirip dengan pole dancing yang difokuskan pada penguatan tubuh bagian atas. Karena pose ini mengharuskan badan terangkat dan mengayun di atas lingkaran logam maka diperlukan kekuatan lengan dan bahu dalam berbagai pose.

Menguatkan Kaki dan Otot Inti

Gerakan pemula seperti Double Knee hang, Mermaid, Hip Hang dan lainnya dapat membantu membentuk ketahanan otot betis, paha, dan otot panggul.

Ketika melakukan olahraga ini, kita dituntut untuk menumpu berat badan sendiri sehingga setiap gerakan membutuhkan keterlibatan otot inti secara maksimal.

Selain bermanfaat untuk kesehatan fisik, Aerial Hoop juga bermanfaat untuk kesehatan mental. Telah dibuktikan secara ilmiah bahwa segala bentuk olahraga udara yang membut badan melayang dapat mengatur stabilitas mental seperti mengatasi kecemasan, stress, depresi dan sebagainya.

Gerakan di aerial hoop. Sumber: pexels.com

Mengurangi Stres

Olahraga adalah cara terbaik mengurangi stres. Olahraga membantu menurunkan ketegangan, meningkatkan kualitas tidur, dan membantu meningkatkan mood. Biasanya, jika selalu merasa senang, maka stres tak akan mudah dirasakan.

Membangun Rasa Percaya Diri

Aerial hoop akan membantu meningkatkan rasa percaya diri. Setiap kali menghadiri kelas, kamu akan menantang diri sendiri untuk selalu mencoba sesuatu yang baru.  Bisa dalam bentuk trik yang baru atau gerakan yang baru yang membuatmu keluar dari zona nyaman.

Jadi, ketika kamu menengok kembali semua upaya yang sudah dilakukan selama mengikuti kelas aerial hoop, kamu akan bangga pada diri sendiri dan mengagumi semua yang sudah kamu lakukan.