KPU HSS Terima Tanggapan Masyarakat Sampai 28 Agustus 2023

KPU HSS masih menerima tanggapan dan masukan masyarakat terkait daftar calon sementara (DCS) bakal calon legislatif atau bacaleg DPRD setempat 19-28 Agustus.

Ketua Komisi Pemilihan Umum Hulu Sungai Selatan (HSS) Gusriadi menjelaskan tahapan Pemilu 2024 di kantornya. Foto-apahabar.com/Ahmad Syaifin Nuha

apahabar.com, KANDANGAN - KPU HSS masih menerima tanggapan dan masukan masyarakat terkait daftar calon sementara (DCS) bakal calon legislatif atau bacaleg DPRD setempat dari 19 sampai dengan 28 Agustus 2023.

Ketua KPU HSS, Gusriadi mengatakan bahwa pemilihan umum (Pemilu) 2024 masuk dalam tahapan tanggapan dan masukan masyarakat terkait DCS.

Ketentuannya, masukan dan tanggapan masyarakat disampaikan secara tertulis disertai dengan bukti identitas diri dan bukti yang relevan atau berkaitan.

"Bisa langsung ke kantor KPU HSS atau lewat laman infopemilu.kpu.go.id. Tetapi sampai saat ini masih belum ada tanggapan dan masukan dari masyarakat terhadap DCS," kata Gusriadi, Kamis (24/8) sore.

Berdasarkan data KPU HSS, jumlah DCS laki-laki ada 175 orang dan perempuan 117 orang. Total keseluruhan sebanyak 292.

Tahap selanjutnya pada 1 sampai 7 September 2023 akan dilaksanakan penyampaian hasil klarifikasi oleh partai politik peserta Pemilu kepada KPU HSS.

Selanjutnya 8 sampai 11 September 2023 pencermatan dan penetapan status calon pada DCS pasca hasil klarifikasi oleh partai politik peserta Pemilu.

Tanggal 11 sampai dengan 13 September 2023 tahapan pemberitahuan penggantian DCS anggota DPRD HSS kepada partai politik peserta Pemilu.

Pengajuan pengganti DCS setelah tanggapan dan masukan masyarakat dilaksanakan 14 sampai 20 September 2023. Sedangkan verifikasinya akan dilakukan tanggal 21 sampai 23 September mendatang.

"Tahapan penetapan daftar calon tetap (DCT) dimulai pada 24 September 2023 dan pengumumannya kita lakukan 4 November mendatang," imbuhnya.