OTT KPK

Konstruksi Utuh OTT Bupati Labuhanbatu Dirilis Sore Ini

Tersangka OTT di Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara sudah di KPK. Mereka datang, Jumat (12/1).

Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta. Foto: apahabar.com/Andini.

apahabar.com, JAKARTA - Tersangka OTT di Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara sudah di KPK. Mereka datang, Jumat (12/1).

"Sudah sampai Gedung Merah Putih KPK dan dilakukan pemeriksaan lanjutan," ungkap Kabag Pemberitaan KPK, Fikri Ali, Jumat (12/1)

Kata dia, terkait hasil OTT itu bakal disampaikan sore ini. Utuh.

Baca Juga: KPK: OTT Bupati Labuhanbatu Terkait Pengadaan Barang dan Jasa

"Akan kamu sampaikan seluruh kontruksi perkara dimaksud secara utuh" ucap Ali.

Sebelumnya, KPK menggelar OTT di wilayah Labuhanbatu, Sumatera Utara, Kamis (11/1). Operasi senyap itu terkait dengan pemberian hadiah dan suap atau korupsi gratifikasi. 

KPK mengamankan 10 orang tersangka pada kasus ini. Satu di antaranya adalah Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga.