Relax

Introvert atau Ekstrovert? Begini Cara Menilai Kepribadian Seseorang lewat Warna Favoritnya

apahabar.com, JAKARTA– Kepribadian adalah ekspresi, ciri khas, atau perilaku seseorang yang ditunjukkan dengan kebiasaan sehari-hari. Ada…

apahabar.com, JAKARTA– Kepribadian adalah ekspresi, ciri khas, atau perilaku seseorang yang ditunjukkan dengan kebiasaan sehari-hari. Ada berbagai cara untuk mempelajari dan mengetahui karakter psikologi seseorang.

Salah satunya dengan warna favorit dari seseorang tersebut. Apa itu psikologi warna? Dilangsir dari Ignyte Brands, psikologi warna adalah cabang ilmu yang mempelajari warna sebagai faktor yang bisa mempengaruhi perilaku manusia.

Faktanya, warna bisa mencerminkan kepribadian dan karakter seseorang dan si introvert juga ekstrovert punya pilihan warnanya sendiri. Studi ini mempelajari bagaimana pengaruh warna terhadap emosi serta tingkah laku manusia.

Kedua kepribadian ini memiliki cara yang berbeda untuk mendapatkan energi dengan mekanisme masing-masing. Si ekstrovert yang mendapatkan energi dengan berinteraksi dengan banyak orang, dan ada juga si introvert yang cenderung lebih suka bersendiri.
Dan ternyata pemilihan warna yang bervariasi mempengaruhi kepribadian dari seseorang. Apa sajakah itu?

1. Hitam

Warna hitam menggambarkan kekuatan, kemandirian, kokoh dan kesan elegan.. Bagi mereka yang memfavoritkan warn aini, biasanya mencerminkan sosok yang memiliki juga misteri. Namun di sisi lain warn aini juga mengekspresikan rasa percaya diri.

2. Warna merah

Warna merah sering dimaknai dengan kesan semangat, energik , berani, dan kegembiraan. Selain itu, warna merah juga dimaknai dengan makna cinta, terutama jenis merah muda. Seseorang yang menyukai warna ini,cenderung memiliki karakter yang berani, dan mempunyai jiwa semangat yang tinggi.

3. Warna putih

Warna ini memiliki arti bersih, suci, rapi. Seseorang yang menyukai warna ini memiliki karakter yang menyukai kerapian, terampil, menyukai kedamaian dan ketenangan. Putih juga identik dengan kesederhanaan. Karakter seseorang menyukai warna ini cenderung simple dan memiliki kepercayaan diri yang tinggi.

4. Warna hijau

Warna ini identik dengan warna warna yang menjurus tentang alam. Biasanya warna ini dinilai dengan kesan kesejukan, kemakmuran dan kesegaran. Seseorang yang menyukai warna ini, memiliki karakter yang setia kawan dan loyal, dan lebih menyukai alam dan keindahannya.

5. Warna coklat

Biasanya seseorang yang menyukai warna ini cenderung memiliki karakter yang simple atau anti ribet. Selain itu karakter dengan penyuka warna ini dinilai pribadi yang cukup konsumtif, tidak suka berfoya-foya, atau lebih dikenal sebagai pribadi tidak boros/hemat.

6. Warna biru

Warna ini juga dikenal memiliki makna ketenangan. Menurut psikologi, penyuka warna biru memiliki karakter yang dapat dipercaya, mudah disukai banyak orang dan menyukai kedamaian. Rata rata penyuka warna biru memiliki pribadi yang penurut dan memiliki pikiran yang cukup kritis.

7. Warna kuning

Warna ini sering dimaknai dengan keceriaan dan kebahagiaan. Seseorang yang menyukai warna kuning memiliki tingkat kecerdasan yang tinggi dan pribadi yang pandai dalam penyelesaian masalah. Karakter penyuka warna kuning ini juga sangat kreatif dan menyukai hal-hal yang mengandung unsur seni.

Jadi, warna manakah yang menjadi favorit Anda? Sebab pilihan tersebut rupanya bisa mencerminkan pribadi Anda loh. (Monika)