Kalsel

Hujan Deras, Ribuan Korban Banjir Nantikan Kedatangan Jokowi di SDL

apahabar.com, BANJAR – Ribuan korban banjir tampak setia menanti kedatangan Presiden Joko Widodo di pelataran Stadion…

Ribuan korban banjir tampak setia menanti kedatangan Presiden Joko Widodo di pelataran Stadion Demang Lehman (SDL), Kabupaten Banjar, Senin (18/1) siang. apahabar.com/Hendra

apahabar.com, BANJAR – Ribuan korban banjir tampak setia menanti kedatangan Presiden Joko Widodo di pelataran Stadion Demang Lehman (SDL), Kabupaten Banjar, Senin (18/1) siang.

“Harapannya jika presiden datang bisa memberikan bantuan sembako ke kami,” Hamsah, salah seorang korban banjir asal Bincau Utara, Martapura kepada apahabar.com di lokasi pengungsian.

Tak hanya Hamsah dan keluarga besarnya, sejumlah warga terdampak banjir di kabupaten tetangga, seperti Tanah Laut, sudah mengungsi sejak sepekan belakangan di SDL. Mereka membutuhkan bantuan.

Sembako, pakaian anak-anak, kasur, kata Hamsah menjadi barang-barang yang paling dibutuhkan pengungsi saat ini.

Kondisi terbaru, hujan mengguyur deras disertai angin kencang. Namun kondisi ini tidak lama. Hanya sekitar 10 menit. Selanjutnya mulai reda.

Informasi yang diterima, jumlah pengungsi di SDL sekitar 770 orang. Saat ini sekitaran SDL cukup membeludak. Lantaran pengungsi dari tempat lain turut menyerbu SDL setelah mendengar informasi akan kedatangan Presiden Jokowi.

BPBD Kalsel juga mencatat 22.543 rumah terendam, dan sebagian rusak akibat terjangan banjir. Air bah juga meluluhlantakkan 68 jalan, 14 jembatan, 8 rumah ibadah, dan 11 sekolah.

Setidaknya, 37.756 jiwa terpaksa mengungsi dari kediamannya. Ironisnya, bencana ekologis ini juga telah menelan 15 korban jiwa. Mereka berasal dari Tanah Laut 7 orang, masing-masing 3 orang dari Banjar, dan HST, serta 1 orang masing-masing dari Banjarbaru, dan Tapin.
Presiden Jokowi bertolak ke Kalimantan Selatan, Senin (18/1) untuk meninjau banjir yang melanda sepekan belakangan.

Jokowi lepas landas menuju Banjarbaru dengan menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia-1 dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma sekira pukul 10.05 WIB.

Tiba di Lanud Syamsudin Noor, Banjarbaru, Jokowi dijadwalkan meninjau lokasi terdampak banjir di Kelurahan Pakauman, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar, dengan perahu karet.

Dari sana, Jokowi juga akan meninjau Jembatan Mataraman yang aksesnya terputus karena bencana ekologis tersebut hingga mendatangi posko pengungsian untuk meninjau kondisi warga terdampak serta kesiapan bantuan yang diberikan kepada mereka.

Turut serta dalam rombongan RI-1, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Agus Subiyanto, serta Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

Selepas kegiatan tersebut, Jokowi dan rombongan terbatas akan kembali menuju Pangkalan TNI AU Syamsudin Noor untuk bertolak kembali menuju Jakarta.