Kalteng

Hasil Rapid Test ABK KM Pancar Mas, 1 Dinyatakan Reaktif

apahabar.com, MUARA TEWEH – Tim Gugus Tugas Covid-19 Barito Utara melakukan rapid test terhadap Anak Buah…

Ilustrasi. Foto-net

apahabar.com, MUARA TEWEH – Tim Gugus Tugas Covid-19 Barito Utara melakukan rapid test terhadap Anak Buah Kapal (ABK) KM Pancar Mas. Hasilnya 1 (satu) orang dinyatakan reaktif.

Rapid test dilakukan mengingat ada seorang pasien reaktif yang pulang dari Banjarmasin-Muara Teweh menggunakan angkutan air KM Pancar Mas tersebut.

Pasien berinisial S tersebut telah meninggal dunia dan dimakamkan pada Minggu (7/6) lalu di Jalan Negara Muara Teweh-Puruk Cahu Km 7.

Tak berselang lama almarhum S tinggal di desanya (Desa Sikan Kecamatan Montallat) yang bersangkutan di bawa ke RSUD Muara Teweh dengan keluhan sesak nafas dan demam.

Setelah dilakukan rapid test, ternyata S reaktif. Dia kemudian dirawat satu malam di rumah sakit dan meninggal dunia keesokan harinya.

Sedangkan isteri S, RA setelah menjalani rapid test dan dinyatakan reaktif. Kini dia diisolasi di Ruang Matahari RSUD Muara Teweh hingga saat ini.

“Untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, maka tim Gugus Tugas menelusuri orang-orang yang mempunyai kontak dengan almarhum S. Di antaranya ABK KM Pancar Mas,” papar Juru bicara Tim Gugus Tugas Covid-19 Barito Utara Kalimantan Tengah, Siswandoyo Rabu (10/6).

“Dari hasil rapid test ternyata salah satu ABK KM Pancar Mas berinisial AH (42), reaktif dan harus menjalani isolasi di RSUD Muara Teweh, ” tambahnya.

Selain melakukan penyemprotan disinfektan, kata Siswandoyo, untuk sementara KM Pancar Mas juga ditahan oleh Dinas Perhubungan setempat.

Editor: Muhammad Bulkini