Pemko Banjarbaru

Hadiri HUT Pagar Nusa, Nadjmi Minta Pesilat Miliki 5 Karakter

apahabar.com, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani membuka secara langsung kegiatan Hari lahir Pencak Silat…

Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani membuka secara langsung kegiatan Hari lahir Pencak Silat NU GASMI dan Pagar Nusa, Minggu (12/01). Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani membuka secara langsung kegiatan Hari lahir Pencak Silat NU Gerakan Aksi Silat Muslimin Indonesia (GASMI) ke-54 tahun dan Pagar Nusa ke-34 tahun, Minggu (12/01).

“Kita bangga karena sudah banyak santri yang tergabung dalam salah satu kegiatan positif ini,” ucap Wali Kota Banjarbaru H Nadjmi Adhani melalui siaran pers yang diterima apahabar.com.

Menurutnya, para santri Pagar Nusa menggambarkan lima karakter masyarakat yang ada di Banjarbaru. Karakter yang dimaksud yakni religius, berahlak mulia, cinta tanah air, cinta lingkungan, dan pandai berwirausaha.

Kegiatan itu bertujuan mempererat tali silaturahmi antarsemua keluarga dan santri yang tergabung dalam perguruan.

Tak hanya di dalam Banjarbaru, melainkan yang sudah jauh datang dari luar kota, seperti Kabupaten Banjar, Banjarmasin, Tanah Laut. Bahkan, juga terdapat perwakilan dari Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Barat.

Jumlah santri Pagar Nusa yang ada di Banjarbaru mencapai 500 pendekar. Sementara secara keseluruhan, total yang berhadir mencapai kurang lebih 800 orang.

Baca Juga:Lingkungan Asri Posyandu Pakis Banjarbaru Bikin Ririen Terkesan

Baca Juga:Tanggulangi Banjir di Cempaka, PUPR Banjarbaru Normalisasi Sungai dan Keruk Embung

Reporter: Muhammad Robby
Editor: Puja Mandela