Gree Tawarkan AC Inverter Irit Listrik dan Dinginnya Merata, Bikin Betah di Rumah

Penyejuk ruangan Air conditioning (AC) inverter menjadi sebuah kebutuhan yang tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Indonesia.

Gree Electric Appliances Indonesia melakukan testing produk dua tipe AC inventer terbaru yaitu AC tipe F1S dan F5S (Foto: dok. apahabar.com/DF)

apahabar.com, JAKARTA -Penyejuk ruangan atau Air Conditioning (AC) inverter menjadi sebuah kebutuhan yang tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Indonesia.

Tak heran di iklim tropis seperti di Tanah Air, bila dirasa kurang sejuk kebanyakan orang akan menambah unit AC inverter.

Reza Pahlawansyah selaku Product dan Training Manager PT Gree Electric Appliances Indonesia mengungkapkan, AC seolah menjadi sebuah kebutuhan pada keluarga modern di berbagai kota.

"Kebanyakan keluarga menginginkan AC yang daya listriknya kecil serta dinginnya merata dan stabil," ujar Reza ditemui apahabar saat mengetes unit AC inverter terbaru di Jakarta, Rabu (9/11).

Baca Juga: Realme 10 Benamkan Performa Mumpuni plus Dynamic RAM, Lihat Harganya

Ia menjelaskan, pengetesan produk F5S sebagai pembuktian bahwa AC Gree Inverter menjadi yang "Lebih Hemat Lebih Dingin" dari pesaingnya.

"F5S berhasil mencapai suhu terendah sampai 12 derajat celcius dan mencapai daya minimum hingga 190 Watt," ungkapnya.

Fitur dan Teknologi

Selain dinginnya stabil dan irit, tipe AC Gree baru ini juga dilengkapi dengan fitur Smart Cleaner System.

 "AC ini dapat melakukan pencucian otomatis di bagian evaporatornya, hanya dengan menekan tombol mode dan Fan secara bersamaan pada remote-nya," terang pria berkacamata tersebut.

Baca Juga: Ketika Gerhana Bulan Mengalahkan Perang Yunani Kuno

Tidak hanya itu, keunggulan lainnya pada tipe F5S adalah fitur Fast Cooling yang merupakan fitur Turbo di unit indoor.

Nantinya putaran kompresor upgrade akan beroperasi secara bersamaan, sehingga bisa mendinginkan ruangan hanya dalam 2 menit saja.

Dikatakan, ada juga fitur I-Feel atau smart detector yang ketika diaktifkan maka remote control akan menjadi sensor yang mendeteksi suhu temperatur di sekitar.

Kemudian fitur Mass Air Supply pada produk AC ini berfungsi untuk mengontrol arah angin dan meningkatkan volume udara.

Baca Juga: Menanti Pertandingan Tiba-Tiba Tenis antara Raffi Ahmad vs Desta

Mode Hemat Energi

Selain itu terdapat juga mode hemat energi hingga 30 persen pada unit ini dengan sekali menekan tombol khusus di remote.

"Bahkan, jika tombol hemat energi 2 kali dipencet, maka akan menghemat 50 persen," tukas Reza.

Baca berita selengkapnya di halaman selanjutnya...

Daya Listrik Kecil

AC inverter ini hanya mengkonsumsi 190 watt untuk AC 0,5 PK (Paard Kracht) dan untuk suhu terendah yang dikeluarkan bisa mencapai 7,9 derajat celcius.

"Tipe terlaris ini juga sangat easy removal, sangat senyap hingga 19 dB, dan outdoor yang tahan terhadap korosi dan jamur," kata dia.

Sedangkan untuk tipe F1S, juga memiliki berbagai keunggulan yang tidak kalah dengan yang dimiliki oleh F5S.

Pada tipe ini juga sudah disematkan berbagai fitur canggih untuk memberikan kenyamanan bagi para pemilik ketika berada di dalam ruangan.

Baca Juga: Mencium Aroma Kopi Indonesia di Inggris

Sebut saja fitur fast cooling, mode hemat energi, fitur turbo di unit indoor dan putaran kompresor upgrade akan beroperasi bersamaan, sehingga dapat mendinginkan ruangan dalam waktu 1 menit.

Perbedaan terdapat dalam daya listrik terendah AC type F1S yang hanya memakan 180 Watt untuk AC 0,5 PK.

"Hadirnya AC Inverter ini agar konsumen mendapatkan pengalaman hidup lebih baik dari penggunaan AC yang hemat daya," ujar Vice President PT Gree Electric Appliances Indonesia, Will Wen.

Peralatan Rumah Tangga

Pada kesempatan yang sama, FLIFE Technologies Indonesia, bagian dari grup Gree Indonesia menghadirkan 2 produk terbarunya, yaitu Air Cooler FTA-ACOOLA4 dan Multifunction Electric Pressure Cooker PC05LB.

FLIFE Air Cooler FTA-ACOOLA4 dilengkapi dengan dengan generator anion yang dapat membantu membunuh virus-virus dan bakteri yang ada di udara.

"Produk ini sudah dilengkapi dengan filter honeycomb yang akan mengubah air atau es menjadi udara," jelas Will Wen.

Baca Juga: Benarkah Sekolah di Negara Maju Tidak Memberikan PR?

Untuk memberikan kemudahan dalam pengaturan, pihaknya sudah menghadirkan remote control sebagai pengatur fungsi serta tombol touch screen yang terdapat pada bagian atas perangkat.

"Pendingin udara ini bergaransi penggantian unit baru selama 180 hari dan 1 tahun garansi servis dan suku cadang. dayanya hanya menggunakan 50 Watt saja," ucap dia.

Untuk produk lainnya, FLIFE Multifunction Electric Pressure Cooker PC05LB memiliki beragam fungsi yang bisa dimanfaatkan oleh konsumen dalam hal memasak.

Baca Juga: Bukan Sekadar Pelindung Sinar Matahari, Kacamata Kini Tampil Makin Gaya

Mulai dari memasak nasi, bubur, pressure cook, sup, menumis, memasak ayam, bebek, atau daging.

"Multifunction Electric Pressure Cooker punya 10 fungsi memasak utama dengan dukungan teknologi pengatur 7 level tekanan yang dapat disesuaikan," kata dia.

"Dengan hadirnya inovasi dan pengembangan produk yang dilakukan oleh tim FLIFE Indonesia, selain multifungsi juga diharapkan dapat menjadi merek home appliances yang modern dan berkualitas," tutupnya.