Hot Borneo

Fortuner Masuk Parit di Palangka Raya, Pengemudi Masih di Bawah Umur

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Satu unit mobil Toyota Fortuner masuk parit di Palangka Raya, Kalteng, Senin…

Fortuner masuk parit Palangka Raya, pengemudi anak di bawah umur. Foto-Istimewa.

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Satu unit mobil Toyota Fortuner masuk parit di Palangka Raya, Kalteng, Senin (22/8).

Fortuner dengan nomor pilisi N 888 RA itu masuk parit di Jalan G Obos 14, Kelurahan Menteng, tembus Jalan Kalibata.

Informasi dihimpun, pengemudi Fortuner tersebut ternyata dikemudikan oleh anak yang masih di bawah umur. Meski begitu pihak polisi tidak menyebutkan identitas pengemudi.

Beruntung peristiwa tersebut tidak memakan korban jiwa. Namun, Fortuner masuk parit tersebut sempat mengalami kendala saat hendak dievakuasi.

Kapolsek Pahandut Kompol Susilowati pun membenarkan adanya kejadian tersebut usai menerima laporan dari Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng.

“Ya memang benar, mobil Fortuner tersebut diketahui milik Pak Simamora yang diduga mengalami kecelakaan tunggal karena lepas kendali,” ujarnya.

Kompol Susilowati menyebutkan saat ini mini bus tersebut sudah ditangani oleh Unit Lakalantas Polresta Palangka Raya.

Sementara itu, Kepala Seksi Pengendali Operasi dan Komunikasi Penyelamatan Bidang Penyelamatan, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Palangkaraya Sucipto mengatakan evakuasi Fortuner menggunakan mobil Damkar tidak bisa lantaran ada siring beton.

“Kami tidak berani menarik mobil tersebut takutnya merusak siring beton yang ada di pinggir parit. Jadi kami sarankan menggunakan derek untuk mengangkatnya” kata Sucipto.