Tak Berkategori

Festival Basirih Akan Hadir di Kota Banjarmasin, Apa Itu?

apahabar.com, BANJARMASIN – Tidak lama lagi, festival bertemakan religi terbesar di Banjarmasin dipastikan akan menjadi sajian…

Foto-picgra.com/habib_fathurrachman_bahasyim

apahabar.com, BANJARMASIN – Tidak lama lagi, festival bertemakan religi terbesar di Banjarmasin dipastikan akan menjadi sajian menarik. Rencananya, festival ini akan menyatukan kegiatan religi dan budaya setempat dengan melibatkan ribuan jamaah.

Bertajuk Festival Basirih, acara yang dipusatkan di Jalan Keramat Basirih RT. 13, Kelurahan Basirih, Banjarmasin Barat, itu akan digelar selama dua hari, yakni pada tanggal 2 hingga 3 April 2019 mendatang.

Agenda rutin yang dilakukan setiap menyambut perayaan Isra Mi'raj tersebut, kini sudah masuk tahun kedua dan menjadi bagian dari syiar Islam dan juga untuk mendorong destinasi wisata di Banjarmasin.

Panitia kegiatan Festival Basirih 2019, Habib Fathurrahman Bahasyim mengatakan, Festival bertemakan nuansa religi ini akan menampilkan sejumlah kebudayaan khas Banjarmasin dan menjadi salah satu yang perlu dilestarikan sebagai daya tarik wisata.

“Selain itu kita ingin mengangkat kampung Basirih sebagai salah satu destinasi wisata religi di kota ini. Di Samping itu, kita juga ikut sukseskan program pemerintah, yakni susur sungai. Tapi susur sungai kali ini tentunya akan bernuansa religi," kata Habib Fathurrahman Bahasyim saat berbincang dengan apahabar.com di Banjarmasin.

Baca Juga: Mewujudkan Cinta Lalu Lintas Lewat Milenial Road Safety Festival

Dari festival tersebut ada beberapa acara yang diselenggarakan. Diantaranya, parade sinoman hadrah, lomba mewarnai anak, panggung hiburan Islami hingga bazar aneka produk dan kuliner.

"Yang tak kalah serunya, akan ada olahan kuliner khas Banjar yakni Lakatan. Jadi beragam wadai (kue) berbahan dasar ketan ini dibuat langsung oleh masyarakat Basirih dan hasilnya bisa dinikmati oleh para jemaah. Pastinya ini gratis," tutur Habib Fathurrahman Bahasyim

Festival ini rencananya tidak hanya akan dihadiri para raja dan sultan dari seluruh Nusantara, namun tidak menutup kemungkinan akan dihadiri pula para raja dari mancanegara.

"Kami mengajak seluruh masyarakat Kota Banjarmasin dan seluruh umat Islam untuk bisa hadir dan mengikuti rangkaian kegiatan yang digelar pada awal April 2019 mendatang," serunya.

Saat ini berbagai persiapan terus dilakukan agar semua peserta yang ikut bisa berjalan dengan nyaman dan lancar.

“Akan banyak kejutan juga dalam kegiatan ini dan dipastikan akan memberikan hiburan pada warga yang hadir,” pungkas buyut Habib Hamid bin Abbas Bahasyim -keramat Basirih- itu.

Baca Juga:Punipun Sukses Hibur Penonton Even Japan Festival Fuyuzakura SMAN 2 Banjarmasin

Reporter: Eddy Andriyanto
Editor: Muhammad Bulkini