Chery Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro Dirilis, SUV Kelas Premium Harganya Segini

Chery Tiggo 8 Pro dan Tiggo 7 Pro hadir dengan mengusung fitur-fitur teknologi mumpuni dipadu desain yang futuristik.

Chery Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro dirilis di Indonesia. Foto: apahabar.com/DF

apahabar.com, JAKARTA - Chery Tiggo 8 Pro dan Tiggo 7 Pro hadir dengan mengusung fitur-fitur teknologi mumpuni dipadu desain yang futuristik.

"Melalui riset panjang, Tiggo Pro Series yang hadir untuk pasar Indonesia kami yakini bakal dapat memenuhi selera masyarakat urban pecinta SUV premium," kata Shawn Xu, President Director PT Chery Motor Indonesia saat peluncuran di Pullman Hotel, Jakarta Barat, Rabu (23/11).

Dikatakan, untuk Tiggo 7 Pro menyasar individu urban yang antusias dengan teknologi namun juga aktif, sukses dan menjalani kehidupan yang mengikuti tren.

Sementara Tiggo 8 Pro menyasar individu perkotaan yang memanfaatkan teknologi canggih untuk mendukung produktivitas mereka, menyukai tampilan mewah bersama keluarga tercinta.

Baca Juga: Meluncur Minggu Depan, Chery Siapkan Spare Part Center Tiggo Pro Series

Tiggo 7 Pro

Chery Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro dirilis di Indonesia. Foto: apahabar.com/DF

Secara desain, Tiggo 7 Pro memiliki teknologi canggih, eksterior dan interior yang fashionable, serta fitur-fitur keamanan yang mumpuni.

Hal itu terlihat mulai dari tampilan grille depannya yang berkonsep "Angle Wing Star" dipadukan dengan matrix LED intelligent headlamp, yang membuat semakin modis dan dinamis.

Bodinya memiliki dua warna dan suspended roof yang dirancang untuk memenangkan hati konsumen muda.

Model ini juga sudah dilengkapi instrumen multi-functional full-screen LCD berukuran 7 inci, central control screen berukuran 10,25 inci dan layar sentuh LCD untuk intelligent smart conditioner berukuran 8 inci.

Baca Juga: Chery Memberikan Layanan Khusus bagi Penggunanya

Selain itu terdapat juga bird's-eye view panoramic rearview camera yang sepenuhnya transparan, inductive electric pada pintu belakang, serta pengisian nirkabel untuk ponsel.

Soal keselamatan, mobil ini memiliki fitur Advance Driver-Assistance System (ADAS) dari generasi terbaru Chery.

Sebut saja fitur untuk kontrol jelajah adaptif dan pengereman darurat, juga kemampuan untuk memprediksi dan menghindari bahaya, yang seluruhnya dapat menciptkan perjalanan yang lebih aman bagi pengguna.

Spesifikasi Tiggo 8 Pro di halaman selanjutnya...

Tiggo 8 Pro

SUV 7-seater ini mengusung konsep desain global Chery 3.0 "Aesthetic Content and Form", juga mengadaptasi gaya high-end.

Model ini memberikan makna baru akan sebuah SUV yang dapat diandalkan, termasuk disematkannya mesin bertenaga 2.0TGDI dan kualitas kemewahan yang unggul di kelasnya.

Tiggp 8 Pro menerapkan intelligent technology, yaitu dengan kabin cerdas dan ramah lingkungan yang dilengkapi LCD berukuran 12,3 inci, layar kontrol pusat 12,5 inci dan layar sentuh LCD Air Conditioner 8 inci.

Selain itu juga ada kombinasi 360 derajat panoramic image, intelligent voice control, dan beragam fungsi lainnya yang membuat pengguna merasakan solusi masa depan.

Sepuluh fungsi ADAS juga semakin melengkapi keamanan dalam perjalanan bersama SUV Premium milik pabrikan asal Cina ini.

Baca Juga: Mengupas Spesifikasi Chery Tiggo 8 Pro

Chery Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro dirilis di Indonesia. Foto apahabar.com/DF

Mengenai jantung pacunya, Tiggp 8 Pro membenamkan mesin 2.0TGDI yang memiliki daya maksimum 187kW dan torsi puncak 390N m, serta mencapai kinerja superior dari akselerasi 0-100km hanya 7,3 detik.

Kabinnya juga mewah mulai dari kursi kulit dengan memory function hasil fabrikasi supplier kelas dunia, rendering mode surround sound 8-speaker merek Sony, serta lampu atmosfer multi-warna dan skylight panorama yang lebar.

Lebih spesial lagi, Tiggo 8 Pro juga menyediakan C-Pure clean cubic green cabin, yang tidak hanya menawarkan filter udara kabin anti bakteri "CN95", tetapi juga memiliki fungsi pembersihan kabin secara otomatis dari aktif jarak jauh.

Harga Tiggo Pro Series ada di halaman selanjutnya...

Layanan Purnajual 

Untuk kedua model, Chery menawarkan Super Warranty enam tahun atau 150.000 km, termasuk perawatan gratis selama empat tahun atau 60.000 km, dan Advanced Warranty 10 tahun atau 1.000.000 km untuk mesin.

Chery juga menjanjikan program yang berlaku gratis setiap saat (basic service), yaitu booking online untuk layanan pemeliharaan, layanan aktif yang dapat mengingatkan pelanggan tentang waktu pemeliharaan, dan diskon suku cadang untuk layanan reguler.

Lalu ada juga layanan eksklusif gratis untuk 1.000 pemilik pertama untuk jangka waktu satu tahun, yang meliputi bantuan pinggir jalan 24 jam dan layanan bebas khawatir, serta layanan door-to-door bagi pengguna di Jakarta.

Saat ini Chery memiliki 20 gerai pemasaran dan layanan yang sedang dibangun di kota-kota besar pada provinsi Jakarta, Jawa, Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi.

Baca Juga: Diskon 27 Persen bagi Konsumen yang Servis Mobil di Dealer Mitsubishi

Di tahun mendatang, Chery akan membangun 70 outlet pemasaran dan layanan untuk sepenuhnya menjangkau pasar Indonesia dan memberikan layanan yang lebih nyaman bagi pelanggan lokal.

Selain itu, Chery juga telah membangun gudang pusat suku cadang di pabrik Cikarang seluas 4.000 meter persegi untuk penyimpanan suku cadang asli untuk perawatan, peralatan listrik, dan sasis.

Saat ini, pembangunan gudang suku cadang sedang dipercepat di pulau-pulau lainnya, seperti Sumatra, Kalimantan, dan Sulawesi, untuk memenuhi permintaan pengguna suku cadang yang lebih banyak.

Berikut harga Chery 7 Pro (on the road Jakarta):

Comfort: Rp 368.500.000
Luxury: Rp 398.500.000
Premium: Rp 428.500.000
Premium Two Tone: Rp 433.500.000

Harga Chery 8 Pro (on the road Jakarta):

Luxury: Rp 518.500.000
Premium: Rp 548.500.000