Bakti Sosial Ditlantas Polda Kalsel di Momen HUT ke-69 Lalu Lintas Bhayangkara

22 September 2024 nanti, menjadi puncak perayaan hari ulang tahun (HUT) ke - 69 Lalu Lintas Bhayangkara.

Ditlantas Polda Kalsel mengelar doa bersama dengan anak panti asuhan dalam rangka HUT ke-69 Lalu Lintas Bahyangkara. Foto: Ditlantas Polda Kalsel

bakabar.com, BANJARMASIN - Pada 22 September 2024 nanti, menjadi puncak perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-69 Lalu Lintas Bhayangkara. 

Berbagai kegiatan pun dilaksanakan Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) di seluruh Indonesia, tak terkecuali di Polda Kalimantan Selatan (Kalsel).

Sejak awal September lalu, rangkaian bakti sosial dilaksanakan Ditlantas Polda Kalsel. Dari bagi-bagi Sembako, bersih-bersih tempat ibadah, doa bersama anak yatim, hingga pendistribusian air bersih di tengah masuknya musim kemarau.

“Untuk kegiatan ada enam titik,” ujar Direktur Lalulintas Polda Kalsel, Kombes Pol Robertho Pardede di Banjarbaru, Jumat (20/9).

Dijelaskan Pardede adapun daerah yang menjadi sasaran bakti sosial seperti pembagian Sembako dilakukan di tiga wilayah, Banjarmasin, Banjarbaru dan Martapura.

Sementara Khusus untuk pembagian air bersih dilaksanakan di Desa Aluh-Aluh Besar di Kabupaten Banjar. “Karena memang saat ini mulai masuk musim kemarau,” jelasnya.

Pendistribusian air bersih yang dilakukan Ditlantas Polda Kalsel di Desa Aluh-aluh, Kabupaten Banjar. Foto: Ditlantas Polda Kalsel

“Kalau untuk doa bersama anak yatim digelar di gedung Regional Traffic Management Center (RTMC). Mereka yang kami undang anak-anak dari panti asuhan,” jelasnya.

Segala bantuan kepada masyarakat inipun kata Pardede tak lain sebagai ungkapan rasa syukur serta sebagai bentuk kepedulian Korps Lalu Lintas Bhayangkara khususnya Ditlantas Polda Kalsel dan jajaran.

“Semoga bantuan yang tidak seberapa ini dapat membantu masyarakat kita, serta menjadi berkah untuk semua, termasuk kepada anggota,” pungkasnya.