Pemko Banjarbaru

Apresiasi Sidak, Wakil Rakyat Banjarbaru Soroti Temuan Miras di Cafe D’Legend

apahabar.com, BANJARBARU – Inspeksi mendadak (Sidak) oleh Forkopimda Banjarbaru di sejumlah kafe pada Rabu (24/11) dini…

Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin ketika Sidak di Cafe D’Legend. Foto-dok.apahabar.com

apahabar.com, BANJARBARU – Inspeksi mendadak (Sidak) oleh Forkopimda Banjarbaru di sejumlah kafe pada Rabu (24/11) dini hari kemarin, mendapat apresiasi wakil rakyat.

Wakil Ketua Komisi I DPRD Banjarbaru Ahmad Nur Irsan Finazli mengatakan, bahwa tindakan tegas penyegelan terhadap tempat usaha yang menyalahgunakan perizinan itu sudah tepat.

“Tutup permanen jika telah melanggar berkali-kali,” katanya kepada apahabar.com Kamis (25/11).

Agar, sambungnya, ada efek jera bagi pelanggar dan menjadi perhatian bagi pelaku usaha lain untuk mentaati peraturan berlaku.

Irsan juga menyoroti penemuan miras dalam sidak di Cafe D’Legend.

Menurutnya, informasi pengelola bahwa miras disuplai oleh oknum polisi, itu harus ditelisik lebih dalam.

“Tolong telisik kebenarannya, tindak saja sesuai aturan yang berlaku, seadil-adilnya tidak boleh pandang bulu,” ujarnya.

Dengan begitu, ia berharap Banjarbaru semakin berkah tanpa kemaksiatan yang merebak.

“Anak-anak kita juga menjadi semakin nyaman dalam pergaulan dan ketiadaan kekuatiran dari orang tua karena Banjarbaru aman,” tuntasnya.