Akan Ada Terowongan dan Jaring Laba-laba di Tahura Sultan Adam

Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Adam yang dikelola Dinas Kehutanan Kalsel akan menambah spot wisata dan permainan

Tahura Sultan Adam. Foto-dokumen apahabar.com

apahabar.com, BANJARBARU - Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Adam yang dikelola Dinas Kehutanan Kalsel akan menambah spot wisata dan permainan.

"Panggung pertunjukan, arena permainan paintball dan glamping. Kemudian panjat jaring, terowongan, lompat ban, jalan ayun, jaring laba-laba serta jembatan titian dan jembatan zig-zag," ujar Kadishut Kalsel, Fatimatuzzahra, Sabtu (8/4).

Tak hanya itu, pihaknya juga berencana menambah sarpras di wisata Bukit Batu yang masih masuk dalam kawasan Tahura Sultan Adam.

Antara lain rencana pembangunan wahana wisata air, seperti jet ski dan sepeda air, camping ground bukit batu dan penambahan toilet.

Dutambahkan Kepala Tahura Sultan, Adam Ainun Jariah, rencana pengembangan ini masih dalam tahapan ekspose

Rencananya pada Mei mendatang pihaknya sudah siap melaksanakan pembangunan fisik.

"Namun kami tetap akan menunggu arahan dari Kadishut Kalsel untuk langkah selanjutnya," kata Ainun.