Kalsel

Misteri Jasad Bayi di Tabunganen Batola, Polisi Lakukan Visum

apahabar.com, MARABAHAN – Meski minim petunjuk, polisi terus mencari pelaku dan motif di balik penemuan jasad…

Featured-Image
Jasad bayi yang ditemukan warga di mengapung di sungai sekitar Desa Beringin Kencana Tabunganen. Foto: Istimewa

bakabar.com, MARABAHAN – Meski minim petunjuk, polisi terus mencari pelaku dan motif di balik penemuan jasad bayi di Desa Beringin Kencana RT 04, Tabunganen, Sabtu (29/5).

Jasad bayi laki-laki yang masih memiliki tali pusar itu ditemukan mengapung di sungai sekitar desa setempat.

Orang yang pertama kali melihat jasad bayi itu adalah Rajak dan Hadri sekitar pukul 06.30 Wita. Kebetulan mereka bersama-sama hendak pergi ke sawah menggunakan jukung.

“Selanjutnya mereka menghubungi warga yang lain, sampai akhirnya dilaporkan ke pihak berwajib,” papar Kapolres Barito Kuala, Lalu Mohammad Syahir Arif, melalui Kaolsek Tabunganen AKP Lukman Simbolon.

Untuk tindakan selanjutnya, polisi terus melakukan penyelidikan, kendati di sekitar bayi tersebut tidak ditemukan petunjuk yang bisa dijadikan rujukan informasi.

“Kasus ini masih dalam proses penyelidikan kepolisian. Dalam langkah awal, kami mengupayakan melakukan visum jasad tersebut,” tandas Lukman Simbolon.



Komentar
Banner
Banner