Kalsel

Kendaraan Jemaah Mulai Padat di Jalan A Yani Banjarbaru

apahabar.com, BANJARBARU – Pelaksanaan puncak Haul ke 15 KH Muhammad Zaini bin Abdul Gani, akrab disapa…

Featured-Image
Kendaraan roda dua dan empat nampak mengular di kawasan simpang 4 Banjarbaru. Foto apahabar.com/Rizal Khalqi

bakabar.com, BANJARBARU – Pelaksanaan puncak Haul ke 15 KH Muhammad Zaini bin Abdul Gani, akrab disapa Abah Guru Sekumpul, nanti malam, mulai didatangi ribuan jemaah, Minggu (1/3) siang.

Bahkan, akses kendaraan di Banjarbaru mulai dipadati pengendara roda dua dan empat.

Kemacetan mulai nampak, tepatnya dari Jalan A Yani KM 25 menuju Martapura, Kabupaten Banjar.

img

Volume kendaraan Jalan A Yani KM 25, Banjarbaru ke Martapura mulai padat oleh jemaah Haul ke-15 Guru Sekumpul. Foto-bakabar.com/Ahya Firmansyah

Kepadatan kendaraan mengular, diperkirakan hingga beberapa kilo meter.

Jemaah yang datang diperkirakan berasal dari Banjarmasin dan Kalimantan Tengah memadati jalan protokal itu.

Sebaliknya jalur dari Martapura ke Banjarmasin nampak lengang. Karena, tujuan pengendara semua terpusat ke Sekumpul, Martapura.

Di Simpang Empat Banjarbaru, akses Jalan A Yani ke Martapura diberlakukan sistem buka tutup.

Untuk parkir kendaraan roda dua dan empat diarahkan di kantong-kantong parkir di Banjarbaru. Seperti di lapangan dr Murjani Banjarbaru.

Peringatan puncak haul Abah Sekumpul ke 15 ditetapkan tanggal 1 Maret 2020 atau 6 Rajab 1441 Hijriyah. Jemaah pun sudah sejak pagi Minggu (1/3) berangkat menuju tempat acara.

Acara sendiri dijadwalkan selepas Salat Magrib. Digelar di Musala Arraudhah.

Baca Juga: Parkir di Lapangan Murjani, Jemaah Haul Dapatkan Fasilitas Komplit

Baca Juga: Tak Ingin Jemaah Haul Sekumpul Dorong Motor, Misran Bagikan BBM Gratis

Reporter: Ahya FirmansyahEditor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner