Tak Berkategori

Dukung Konektivitas Infrastruktur Kalsel, Trakindo Luncurkan Motor Grader Terbaru Cat 120

apahabar.com, BANJARMASIN – Pembangunan infrastruktur Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) terus bergeliat. Banyak infrastruktur dibangun guna menghubungkan…

Featured-Image
Peluncuran Cat 120 dilakukan pada acara Trakindo Roadshow 2020 yang dilaksanakan di kantor cabang Trakindo Banjarmasin, Rabu (11/3). Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Pembangunan infrastruktur Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) terus bergeliat.

Banyak infrastruktur dibangun guna menghubungkan pusat pertumbuhan dengan wilayah lainnya. Geliat itu dinilai perlu didukung oleh akses jalan berkualitas.

Apalagi mengingat pentingnya akses jalan penghubung bagi pintu gerbang perekonomian pulau Kalimantan itu.

Terbaru, PT Trakindo Utama (Trakindo) memperkenalkan produk motor grader generasi terbaru Cat 120 yang andal dalam pekerjaan pembangunan jalan.

Namun disebut tetap hemat bahan bakar, serta memiliki biaya pemeliharaan yang lebih rendah sekitar 15 persen.

Peluncuran Cat 120 dilakukan pada acara Trakindo Roadshow 2020 yang dilaksanakan di kantor cabang Trakindo Banjarmasin, Rabu (11/3).

Conrad Henry Panjaitan, Southern Kalimantan Area Prime Product Sales Manager Trakindo memercayai hadirnya Cat 120 ini mampu lebih jauh memberikan dukungan bagi kemajuan pelanggan.
Sekaligus meningkatkan kualitas pekerjaan konstruksi jalan, khususnya di wilayah Kalsel.

Sebab motor grader merupakan jenis alat berat yang memiliki peran penting dalam pekerjaan pembuatan dan perawatan jalan.

Penggunaan motor grader pada pekerjaan konstruksi jalan akan memberi kemudahan dalam membentuk serta mengatur kemiringan permukaan, agar air tidak menggenang di tengah.

"Kehadiran Cat 120 di Kalsel diharapkan dapat banyak berperan pada proyek pembangunan infrastruktur konektivitas wilayah yang menghubungkan Banjarmasin sebagai pintu keluar-masuk kegiatan perekonomian dengan kota-kota lainnya," ujarnya.

Hendra Suryana, Banjarmasin Region Manager Trakindo mengatakan Kota Banjarmasin memiliki banyak potensi daerah yang sedang dikembangkan.

Khususnya dalam hal pembangunan konstruksi jalan yang tentunya perlu didukung dengan ketersediaan alat berat yang cukup, salah satunya yaitu Cat 120.

Produk terbaru ini merupakan generasi penerus dari versi terdahulu yang telah disempurnakan berdasarkan kebutuhan pelanggan.

Cat 120 dibekali dengan beragam keunggulan; mesin C7.1 yang dilengkapi dengan Eco-Mode membuatnya hemat bahan bakar 15%, fitur Direct Drive Transmission dan Circle Drive Slip Clutch menjadikannya andal dalam pekerjaan.

"Kami penyedia solusi alat berat Caterpillar ini berkomitmen mendukung penuh operasional pelanggan dalam merawat dan memelihara unitnya," tegasnya.

Adapun fasilitas yang terdapat di area Kalsel meliputi Services Command Center, Large Machine Bays, Engine & Component Bays, Engine Dynotest, Transmission & Hydraulic Test Bench, Satellite Training Center, Warehouse Spare Part dan teknisi yang selalu siap membantu pelanggan.

Baca Juga:Lagi, Polda Kalsel Putus Jaringan Peredaran Sabu dari Malaysia

Baca Juga:41 PNS BKKBN Kalsel Dilantik

Baca Juga:Perayaan Tak Biasa Hari Teater Sedunia di Kalsel

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner