Dinas PUPR Kalsel

Jelang Haul Sekumpul, Dinas PUPR Kalsel Rampungkan Dua Pelebaran Jembatan

apahabar.com, MARTAPURA – Proyek pelebaran dua jembatan di Kabupaten Banjar oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan…

Featured-Image
Jembatan di Jalan Pendidikan dipastikan bisa dilewati saat Haul Guru Sekumpul. Foto-Istimewa

bakabar.com, MARTAPURA – Proyek pelebaran dua jembatan di Kabupaten Banjar oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kalimantan Selatan memasuki tahap akhir.

Satu jembatan di jalan pendidikan dipastikan dapat dilalui oleh pengendara roda dua maupun mobil.

“Kalau di Jalan pendidikan sudah bisa. Yang di Bincau, tanggal 31 kemarin sudah dicor tetapi belum bisa dilewati,” ungkap Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalimantan Selatan, M Yasin, saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (07/01) siang.

Dua proyek pelebaran jembatan ini dikerjakan PUPR Kalsel sebagai upaya pengurai kemacetan saat pelaksanaan Haul Guru Sekumpul ke-15.

“Menuju haul nanti dipastikan bisa dilewati,” tegasnya.

Meski belum bisa diakses masyarakat, jembatan di kawasan Bincau dipastikan akan selesai sebelum pelaksanaan haul. Pondasi dan sisi jembatan sudah terbentuk, namun perlu waktu untuk pengerasan beton.

“Biasanya 28 hari, tapi kita minta percepat dengan penambahan Aditif untuk pengerasan. Mungkin sekitar 14 hari bisa dilewati,” bebernya.

Minggu depan, PUPR Kalsel akan melakukan uji coba untuk memastikan kelayakan akses jembatan bagi pengguna roda dua maupun mobil.

Baca Juga: Tak Hanya Banjir, Balangan Juga Rawan Longsor dan Angin Kencang

Baca Juga: Bawaslu Datangi Bupati Banjar, Bahas Mutasi Pejabat

Reporter: Musnita Sari
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner