bakabar.com, MARABAHAN – Tanpa pemberitahuan sebelumnya, kedatangan aktor sinetron Baim Wong ke rumah Edo menjadi kejutan tersendiri untuk keluarga dan tetangga.
Bersama Jess No Limit, Baim datang ke Desa Beringin Ray 2, Kecamatan Alalak, dengan maksud menjemput Edo untuk dibawa berobat ke Jakarta.
Sambil membawa kursi roda baru untuk Edo, Baim dan Jess datang sekitar pukul 14.00 Wita, Jumat (10/1). Sama seperti kedatangan sebelumnya, Jess tak pernah memberi kabar kepada Edo.
Kedatangan mereka didokumentasikan dalam video vlog Jess ‘Menjemput Gamer Satu Tangan Bersama Baim Wong’ dan ‘Gamer Satu Tangan Dapet Hadiah Terindah’.
Kedatangan Baim pun sontak membuat keluarga Edo terkejut. Suasana berubah menjadi gegap-gempita, karena banyak tetangga yang berdatangan.
“Kami tentu saja terkejut, karena tidak menyangka Baim yang datang. Apalagi tak pernah sebelumnya rumah kami dikunjungi orang terkenal,” ungkap Rizky Al Fariz, adik kandung Edo, Kamis (16/1).
Rumah yang ditempati Edo sekeluarga terbilang sederhana. Berbahan kayu dengan ukuran 8 x 6 meter, rumah itu ditinggali Edo bersama ayah, ibu dan dua orang adik.
Tidak banyak perabot yang terlihat dalam rumah tersebut. Hanya satu unit televisi yang berada di ruang depan, tanpa kursi tamu. Bahkan sebelum mendapat bantuan uang dari Jess, atap rumah tersebut bolong-bolong.
“Kalau tidak bertiang ulin, bisa saja rumah Edo roboh karena banyak warga yang ikut menyambut kedatangan Baim,” sahut Laila, salah seorang tetangga yang juga keponakan ayah Edo.
Situasi tersebut sedikit berbeda dengan kedatangan pertama Jess No Limit ke rumah Edo. Kecuali Edo sendiri, tidak seorang pun warga yang mengenal pria bernama asli Tobias Justin itu.
“Pertama kali Justin datang, kami biasa-biasa saja karena belum pernah melihat di televisi. Berbeda dengan Baim yang sering muncul dalam sinetron,” beber Laila.
“Kedatangan Baim menjadi kejutan untuk kami. Selama menetap di Beringin, kami tidak pernah didatangi atau mendatangi artis terkenal,” tandasnya.
Baca Juga :Edo TS, Gamer Tangan Satu dari Batola yang Dibantu Youtuber Elit dan Aktor Sinetron
Baca Juga :Dari Balik Jeruji, Napi di Palangka Raya Retas Akun Anggota TNI untuk Menipu
Reporter: Bastian Alkaf
Editor: Muhammad Bulkini