bakabar.com, BARABAI – Barabai Expo 2019 memeriahkan peringatan Hari Jadi (Harjad) ke-60 Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST). Sebanyak 117 stand berdiri di seputar lapangan Dwi Warna Barabai.
Stand tersebut diisi berbagai pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta instansi vertikal dan perangkat daerah.
“Tujuan kita untuk sosialisasikan program maupun kegiatan perangkat daerah lingkup Barabai Expo Pemkab HST dan instansi vertikal lainnya. Untuk UMKM inilah sarana mereka mempromosikan usaha serta menambah wawasan pengalaman berusaha,” kata Panitia Barabai Expo sekaligus Plt Kepala Dinas Perdagangan, Ali Fahmi usai Bupati HST meresmikan kegiatan itu, Rabu (18/12).
Tak hanya itu, berbagai penampilan dari pegiat seni nantinya juga turut memeriahkan Expo 2019 ini hingga puncaknya pada 24 Desember nanti.
Pada rangkaian kegiatan itu, pemerintah juga memberikan penghargaan kepada masyarakat yang mempunyai UMK dan bantuan kepada korban bencana kebakaran.
Peresmian Barabai Expo ditandai dengan pemotongan pita untaian bunga oleh ketua TP PKK sekaligus istri Bupati HST, Hj Ernawati Chairansyah.
Sebelum peresmian, Bupati HST HA Chairansyah dalam sambutannya menyatakan kecewa karena minimnya partisipasi dari pihak ketiga pada rangkaian Harjad HST tahun ini.
Hingga saat ini, perusahaan-perusahaan memang tidak banyak di HST apalagi seperti pertambangan. Karena memang HST berkomitmen untuk tidak ada pertambangan dan perkebunan sawit.
Hanya ada satu perusahaan di HST yakni, PT DKJ, produksi karet di Haruyan.
Memang pada saat peresmian expo, hanya satu terpampang sponsor. Pihak ketiga yang mensponsori Expo itu yakni, Bank Kalsel.
Walau tak ada hubungan dengan pemerintah daerah, Bupati mengharapkan Bank-Bank lainnya ikut berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan menyambut Harjad ke 60 ini.
“Jangan hanya mencari duit di HST, Anda sekalian hidup di Bumi Murakata. Jadi kami harap kalian berpartisipasi,” tegas Bupati.
Pernyataan Bupati itu sontak mendapat tepuk tangan meriah di kalangan pejabat serta masyarakat yang hadir.
Usai meresmikan Barabai Expo, Bupati didamping istri mengelilingi dan mengunjungi stand milik pelaku UMKM.
Baca Juga:50 Produk Unggulan HST Meriahkan Kalsel Expo 2019
Baca Juga:Pawai Taaruf, Sekda HST Naik Unta Keliling Barabai
Reporter: HN Lazuadi
Editor: Syarif