Tak Berkategori

Kalsel Peduli-ACT Kolaborasi Bantu Pemulihan Kebakaran Sebuku

apahabar.com, BANJARMASIN – Bantuan untuk korban kebakaran di Desa Sungai Bali, Pulau Sebuku, Kabupaten Kotabaru terus…

Featured-Image
Kebakaran hebat meluluhlantakkan ratusan rumah di Desa Sungai Bali, Kecamatan Sebuku, Kotabaru, Minggu 25 November. Foto – Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Bantuan untuk korban kebakaran di Desa Sungai Bali, Pulau Sebuku, Kabupaten Kotabaru terus mengalir. Lewat Aksi Cepat Tanggap (ACT) Kalsel, dana bantuan yang terkumpul saat ini mencapai Rp100 juta,

Teranyar, ACT berkolaborasi dengan Kalsel Peduli. Mereka memberikan tindakan konkret atas proses pemulihan penyintas.

img

Kolaborasi berbentuk penyediaan beragaam kebutuhan pangan, air bersih dan pembangunan tempat hunian untuk warga terdampak kebakaran.

Bantuan secara resmi diserahkan oleh Kalsel Peduli bertempat di Kantor ACT Kalsel pada Jumat (29/11).

Koordinator Kalsel Peduli Suharyanto mengatakan kolaborasi kemanusiaan bersama ACT untuk pemulihan Pulau Bali merupakan bentuk kepedulian bersama.

"Kolaborasi ini hadir atas kedermawanan kami. Semoga upaya kami dapat membantu korban terdampak kebakaran dan bangkit bersama pada masa pemulihan ini," terangnya.

Penggalangan dana dilakukan bersama siswa SMPN 4 Satui Kabupaten Tanah Bumbu. Dalam kurun waktu yang pendek, donasi yang terkumpul sebesar Rp 10 juta.

Seluruh donasi yang terkumpul Kalsel Peduli percayakan untuk disalurkan melalui ACT dan jaringannya yang sudah menetap di lokasi Sungai Bali.

Kebakaran hebat yang masih terjadi di Pulau Bali menggerakkan Kalsel Peduli untuk fokus memberi bantuan pokok bagi warga yang masih mengungsi.

Hal ini bertujuan agar para pengungsi tetap mendapatkan pasokan bahan pangan, makanan dan tempat tinggal yang layak, pascakebakaran.

Bantuan hasil kedermawanan Kalsel Peduli ini, akan memenuhi kebutuhan pokok sekitar ratusan pengungsi selama mungkin.

“Kita berikan yang terbaik dengan membantu musibah kebakaran. Bagi kita ini hal kecil, tapi bagi mereka ini berdampak besar,” tuturnya.

Kepala Cabang ACT Kalsel, Zainal Arifin mengapresiasi kepedulian Kalsel Peduli tersebut.

Sebab, dari bantuan yang disalurkan hingga saat ini bantuan dari berbagai komunitas di Kalsel melalui ACT telah di atas Rp 100 juta.

Kerja sama ini berfokus pada mobilitas, kesehatan, dan penanganan trauma bagi warga terdampak bencana.

“Semoga kolaborasi yang terjalin antara Kalsel Peduli dan ACT memberikan manfaat seluas-luasnya bagi para korban kebakaran," ungkapnya.

Ia menerankan hingga kini ACT terus mengajak masyarakat dermawan untuk membantu pemulihan pasca kebakaran di Desa Bali, Kotabaru di berbagai kalangan.

Baca Juga:Giliran Bawaslu Kalsel Bantu Korban Kebakaran di Pulau Sebuku

Baca Juga: Korban Kebakaran Pulau Sebuku Perlu Psikolog

Baca Juga: Duta Mall Peduli Pulau Sebuku, Dari Konser Amal Hingga Lelang Jersey Barito Putera

Baca Juga: Pemprov Kalsel Salurkan Bantuan Kemanusian Korban Kebakaran Pulau Sebuku

Reporter: Bahaudin QusairiEditor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner