Tak Berkategori

Sekdes dan Kaur Keuangan di HSS Ikuti Bimtek, Ini Harapan Bupati Fikry

apahabar.com, KANDANGAN – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H. Achmad Fikry menghadiri sekaligus membuka secara langsung…

Featured-Image
Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H. Achmad Fikry menghadiri sekaligus membuka secara langsung kegiatan bimbingan teknis (bimtek) Penatausahaan dan Pengawasan Pengelolan Keuangan Desa bagi Sekretaris Desa (Sekdes) dan Kaur Keuangan se-Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), di Hotel Grand Mentari Banjarmasin, Rabu (11/09). Foto – Humas Pemkab HSS for apahabar.com

bakabar.com, KANDANGAN – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H. Achmad Fikry menghadiri sekaligus membuka secara langsung kegiatan bimbingan teknis (bimtek) Penatausahaan dan Pengawasan Pengelolan Keuangan Desa bagi Sekretaris Desa (Sekdes) dan Kaur Keuangan se-Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Rabu (11/09).

Kegiatan ini yang berlangsung di Hotel Grand Mentari Banjarmasin ini selama 4 hari dari 11 hingga 14 September 2019. Peserta dari bimtek tersebut adalah Sekdes dan Perangkat Desa yang menangani keuangan desa sedangkan pembicara dan fasilitator yang mengisi acara ini adalah pejabat dari Kementerian Desa PDTT, Kementerian Dalam Negeri dan perwakilan BPKP Kalsel.

Dalam sambutannya Bupati Fikry mengatakan sekarang sudah banyak sistem pendukung untuk desa, tapi sebaik apapun sistem yang ada tanpa didukung kemauan dan kemampuan SDM yang mempuni semua itu tidak akan berjalan dengan baik, dan pengelolaan keuangannya tidak sesuai dengan ketentuan juga akan bermasalah di kementerian.

Bahwa, lanjutnya pemerintah daerah ingin Dana Desa (DD) yang dikucurkan oleh pemerintah setiap tahun baik ADD maupun DD itu betul-betul manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat dan untuk mensejahterakan masyarakat itu sendiri.

"Rupiah demi rupiah perlu dikelola dengan baik, pengawasannya sendiri selain diawasi oleh Dinas PMD juga akan dimonitoring dan dievaluasi oleh camat, karena pemerintahan desa yang paling rendah berada di bawah camat," kata Achmad Fikry.

Dia juga menegaskan seorang Kepala Urusan Keuangan itu adalah seorang pejabat yang berani berkata tidak terhadap pimpinannya, sepanjang perintah mengeluarkan keuangan tidak sesuai dengan ketentuan yang ada.

Terakhir Bupati Fikry juga berterimakasih kepada para narasumber dari Kementerian Desa, Kementerian Dalam Negari, BPKP dan EO yang sudah memfasilitasi kegiatan ini.

"Saya berharap apa yang disampaikan oleh para narasumber maupun hal-hal yang sifatnya aplikatif dalam Bimtek ini betul-betul bisa di diskusikan, sehingga pada saat kembali ke daerah Sekretaris Desa dan Perangkat Desa nantinya bisa lebih baik dan bagus dalam pengelolaan keuangannya," harapnya.

Turut mengikuti kegiatan ini Dirjen Bina Pemerintah Desa Kemendagri, Rahayuningsih, Kepala Dinas PMD beserta jajaran, Direktur PT. Tindo Karya Utama selaku penyelenggara, para Camat di HSS, Ketua Abdesi (Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia) dan para Kasi Pem Kecamatan.

Baca Juga:Bupati HSS Terus Perjuangkan Nasib Guru Honorer

Baca Juga:TRGD Kalsel Deteksi Titik Api di Kesatuan Hidrologis Gambut HSS

Reporter: Muhammad Fauzi Fadilah
Editor: Aprianoor



Komentar
Banner
Banner