Tak Berkategori

Pasar Ramadan Banjarmasin Resmi Ditutup

apahabar.com, BANJARMASIN – Pasar Ramadan Banjarmasin resmi ditutup Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin, Minggu (2/6) sore. Dibawah…

Featured-Image
Hermansyah mencabut undian hadiah buat pengunjung Pasar Ramadan. Foto-AHC07 for apahabar.com

bakabar.com, BANJARMASIN – Pasar Ramadan Banjarmasin resmi ditutup Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin, Minggu (2/6) sore.

Dibawah langit mendung, sehabis hujan Pemko Banjarmasin diwakili oleh Wakil Walikota, Hermansyah, secara resmi menutup Pasar Ramadan.

Dalam pidato penutupan, Hermansyah mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terkait dalam suksesnya penyelenggaraan pasar Ramadan tahun ini yang bertempat di Lapangan Kamboja, seperti Disbudpar dan pihak-pihak yang sudah mendukung serta para pedagang-pedagang yang ada di Pasar Ramadan.

“Semoga kita bisa berjumpa lagi tahun depan, terima kasih kepada semua pihak yg mendukung,”ungkap Hermansyah.

Sore itu, Hermansyah juga membagikan bingkisan kepada anak yatim panti asuhan nuruddin kelayan dan satpol pp yang telah mengamankan pasar Ramadan.

Kemudian, juga dilakukan pengundian pemenang hadiah undian di sore itu. Ada 3 pemenenag beruntung yang masing-masing mendapatkan 2 handphone dan 1 paket umroh.

Dia adalah M. Zaki Madani dan Ipo yang mendapat handphone. Serta Yudianoor yang mendapatkan paket umroh.

Sayangnya, ketiga pemenang tidak berhadir di tempat hari itu. Maka hanya dilakukan penyerahan secara simbolis saja oleh panitia.

Baca Juga: Terungkap, Rahasia Ipda Tista Tetap Cantik dan Bugar Selama Ramadan

Baca Juga: Dua Kue Ini Paling Diminati di Pasar Ramadan Barabai

Reporter: AHC07
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner