Tak Berkategori

Mantan Ketua DPRD Kalsel: Ani Yudhoyono Istri Ideal

apahabar.com, BANJARMASIN – Mantan Ketua DPRD Kalsel Nasib Alamsyah menilai, mendiang Ani Yudhoyono sebagai istri yang…

Featured-Image
Mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan istri Ani Yudhoyono. Foto-net

bakabar.com, BANJARMASIN – Mantan Ketua DPRD Kalsel Nasib Alamsyah menilai, mendiang Ani Yudhoyono sebagai istri yang ideal. Nasib adalah teman seangkatan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

Menurutnya, Ani Yudhoyono merupakan seorang istri yang penuh pengertian dalam menunjang tugas atau karir suami.

Baca Juga: Jenazah Ani Yudhoyono Disemayamkan di Aula Riptaloka KBRI

“Almarhumah tampaknya paham atau tahu betul apa yang menjadi kebutuhan suami, seperti halnya dalam berpakaian,” tutur mantan Komandan Korem Bone Sulawesi Selatan (Sulsel) dengan pangkat terakhir kolonel infanteri itu, dikutip bakabar.com dari Antara di Banjarmasin, Sabtu (1/6) siang.

Sebagai contoh, sambung dia, ketika SBY mau berangkat melaksanakan tugas, mendiang Ani turut menyiapkan keperluan.

“Saya tahu itu, karena sering bertandang ke rumah Pak SBY,” ujar mantan Aspok Korem Pajupanjung Kalimantan Tengah (Kalteng) tersebut.

Baca Juga: Cerita Kerabat dari Kalsel tentang Ani Yudhoyono, Menemani Daftar ke KPU hingga Disambut di Teras Pondopo

Begitu pula terhadap anak-anaknya, almarhumah seorang sosok ibu rumah tangga yang baik, sehingga berhasil mendidik menjadi “orang”, lanjut mantan Ketua Harian DPRD Golkar Kalsel itu.

“Banyaklah catatan lain yang bisa menjadi contoh tauladan dari ibu Ani. Karenanya kami merasa kehilangan dan turut berdukacita sembari mendoakan semoga almarhumah mendapat tempat yang layak di sisi Allah SWT,” ujar alumnus AMN 1973 ini.

“Kami teman-teman seangkatan 73 dari AMN selain mendoakan Ibu Ani, juga Bapak SBY sekeluarga yang ditinggalkan semoga tabah dan dikuatkan iman menghadapi segala cobaan,” demikian Nasib Alamsyah.

Baca Juga: Duka Mendalam DPD Partai Demokrat Kalsel, Ani Yudhoyono Tutup Usia

Ibu Ani Yudhoyono, istri SBY mantan Presiden Republik Indonesia ke-6, meninggal dunia karena sakit dan beberapa lama berobat ke rumah sakit negeri jiran Singapura.

Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner