Sport

Hadapi Persija, Tugas Berat Kalteng Putra di 8 Besar Piala Presiden

apahabar.com, JAKARTA – Satu-satunya wakil Kalimantan di ajang Piala Presiden 2019, Kalteng Putra harus berhadapan dengan…

Featured-Image
Skuat Kalteng Putra. Foto-Instagram.

bakabar.com, JAKARTA – Satu-satunya wakil Kalimantan di ajang Piala Presiden 2019, Kalteng Putra harus berhadapan dengan Persija Jakarta di babak 8 besar. Pada babak ini, laga digelar dengan memakai format satu pertandingan, yang dilaksanakan 29-31 Maret nanti.

Kepastian Kalteng Putra menghadapi Persija didapat setelah drawing digelar di ruang konferensi pers Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/3). Undian sendiri dihadari sejumlah pihak masing-masing tim peserta.

“CEO Kalteng Putra, H. Agustiar Sabran mendelegasikan Sigit Wido sebagai perwakilan dari Tim Kalteng Putra pada acara ini,” tulis akun resmi klub Kalteng Putra, Selasa (19/3).

Seperti diketahui, Persija Jakarta sendiri merupakan juara bertahan di ajang ini. Jawara Liga 1 2018 ini lolos sebagai juara Grup D, dengan mengoleksi dua kemenangan dan sekali imbang.

Baca Juga:Asa Kalimantan di Piala Presiden, Kalteng Putra Diminta Tetap Membumi

Sementara Kalteng Putra juga tampil sebagai juara grup. Meski awalnya tidak diperhitungkan, Kalteng Putra mampu menguasai Grup C dengan mengungguli Persipura Jayapura. Bahkan di laga terakhir berhasil, mengalahkan tim Mutiara Hitam 3-1.

Meski demikian, tentu saja hal itu bukan berarti Kalteng Putra mampu lolos dengan mudah dari Mayan Kemayoran. Sebab, Persija yang kini ditangani Ivan Kolev memiliki kekuatan berbeda.

Besar kemungkinan Persija bertindak sebagai tuan rumah, mengingat mereka merupakan klub dengan peringkat terbaik di babak penyisihan bersama Persebaya, Bhayangkara dan Persela Lamongan. Namun terkait penentuan tuan rumah masih dibahas hingga berita ini diturunkan.

“Informasi lebih lanjut akan dibahas pada saat managers meeting nanti malam pukul 19.30 WIB,” demikian sebut Kalteng Putra.

Sementara itu, hasil drawing menciptakan sejumlah pertandingan menarik. Akan ada partai ulangan di penyisihan Grup A. Persebaya akan kembali bersua Tira Persikabo.

Di sisi lain, sesama tim asal Jawa Timur, Persela dan Madura United, akan bentrok. Satu lagi, Bhayangkara FC akan berjumpa Arema.

Adapun jadwal babak 8 besar Piala Presiden 2019 akan dimulai pada 29-31 Maret 2019. Sedangkan semifinal 2-6 April, dan final 9-12 April 2019.

Berikut Hasil Drawing Babak 8 Besar Piala Presiden 2019:

QF1: Persebaya Surabaya Vs Tira Persikabo

QF2: Persela Lamongan Vs Madura United

QF3: Persija Jakarta Vs Kalteng Putra

QF4: Bhayangkara FC Vs Arema FC

Baca Juga:Persipura Dilumpuhkan Putra Papua, Kalteng Putra Untung

Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner