bakabar.com, BANJARMASIN – H-1 kampanye akbar calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo di Stadion 17 Mei Banjarmasin rupanya menjadi berkah tersendiri bagi para pedagang di sekitar lokasi.
Salah satunya adalah warung mama Aan. Warung berukuran 6Ã3 meter itu tampak dipadati oleh pengunjung. Baik dari unsur Tentara Nasional Indonesia (TNI), Polisi Republik Indonesia (Polri) maupun masyarakat sipil.
Berada di bibir Jalan Jafri Zam-zam, Banjarmasin Tengah. Tepatnya di samping stadion 17 Mei Banjarmasin, warung berbahan seng itu terus dibanjiri pengunjung. Pohon nan rindang dengan hembusan angin, membuat setiap orang yang menikmati hidangan tampak rileks.
Berbagai aneka makanan dan minuman telah tersedia di atas meja berbahan dasar kayu dengan alas dari bekas baliho yang tak terpakai lagi.
Air mineral, teh botol dan minuman bersoda disusun memanjang. Tak ketinggalan pula di atas meja terdapat mie instan yang disimpan dalam sebuah lemari kaca. Begitu pula minuman saset menggantung di sebuah bambu yang ujung kiri dan kanannya diikat menggunakan tali rafia berwarna biru.
Baca Juga: Kampanye Akbar Jokowi di Kalsel, Bawaslu Ingatkan ASN
Menjelang H-1 kampanye akbar Joko Widodo, pihaknya berencana membeli bahan makanan dan minuman yang lebih banyak. Mengingat, pengunjung nantinya berkisar antara40.000-64.000massa.
Adapun bahan yang lebih banyak dicari oleh pengunjung, kata dia, adalah air mineral. Lantaran, setiap pengunjung yang hadir sudah diberikan konsumsi oleh panitia penyelenggara.
“Biasanya banyak dibeli itu air mineral, tapi yang lain juga akan dibeli,” ucapnya.
Sembari memasak mie instan, ia berujar, siapa pun yang menang di Pilpres 17 April 2019 mendatang, patinya lebih memperhatikan masyarakat dan pedagang kecil. Terkhusus di Kalimantan Selatan (Kalsel) Banjarmasin.
Baca Juga: Kunjungan Jokowi ke Kalsel, TNI-POLRI Turunkan 2.000-an Personel
Reporter: Muhammad Robby
Editor: Syarif