bakabar.com, MAKKAH – Kebakaran kembali terjadi di sebuah hotel di Makkah, Arab Saudi, Minggu (17/2) siang waktu setempat.
Hotel yang terbakar adalah Hotel Hilton. Letaknya di kawasan Jabal Omar, kawasan yang berjarak selemparan batu dari atau sebelah barat daya Masjidil Haram. Hotel ini sering digunakan jemaah umrah asal Indonesia. Jaraknya kurang dari 100 meter saja.
Pembantu Staf Teknis Haji 1 Kantor Urusan Haji di Mekah Arab Saudi, Amin Handoyo mengatakan api melalap beberapa ruangan di bagian dapur dan balkon belakang hotel.
“Kejadian di dapur dan terlihat (api menyebar) di balkon belakang, tapi langsung teratasi,” kata Amin dikutip dari Kumparan, Senin (18/2).
Dalam sebuah video yang didapat IMCews.ID, terlihat api diambil beberapa ruangan di hotel. Kobaran api terlihat membumbung tinggi dengan asap hitam.
Baca Juga:Rumah Pribadi Ketua DPR Terbakar

Hotel yang terbakar di dekat Masjidil Haram. Foto-Istimewa
Warga yang ada di sekitar lokasi menyaksikan peristiwa itu dan ikut mengabadikannya. Petugas pemadam kebakaran lokal bergerak cepat untuk memadamkan api. Menurut Amin, tidak perlu waktu lama bagi petugas hingga akhirnya bisa dipadamkan.
Amin menyebut tidak ada korban jiwa akibat kebakaran ini. Begitu juga terhadap warga negara Indonesia yang menginap di hotel tersebut.
"Tidak ada (WNI yang terdampak akibat kebakaran ini)," kata Amin.
Sebelumnya, CNN Indonesia mencatat, kebakaran serupa juga pernah terjadi di hotel Sakaf al Barakah, Al Aziziyah pada September 2015 silam.
Kala itu, 1.000 jemaah harus diungsikan. Penyebabnya terbilang sepele. Seorang jemaah Indonesia memasak nasi menggunakan rice cooker, lalu ditinggal ke Masjidil Haram. Penanak nasi itu menyebabkan kebakaran di kamar tersebut.
Baca Juga:Greenpeace Bantah Klaim Tak Ada Kebakaran Hutan Selama 3 Tahun
Editor: Fariz Fadhillah