Tak Berkategori

Kabar Baik! BPBD Banjarmasin Klaim Peta Banjir Rob Menurun

apahabar.com, BANJARMASIN – Peta debit air pasang atau banjir rob yang melanda Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan…

Featured-Image
Peta debit air pasang atau banjir rob yang melanda Kota Banjarmasin menurun. Foto-BPBD Banjarmasin

bakabar.com, BANJARMASIN – Peta debit air pasang atau banjir rob yang melanda Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) mengalami penurunan pada Senin (15/11).

Alhasil, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarmasin mengklaim titik luapan air yang sebelumnya terdapat 16 lokasi juga berkurang.

"Hasil pemantauan tadi malam hampir tidak ada lagi banjir Bob," ujar Kepala BPBD Banjarmasin, Fahruraji.

Sementara itu, anggota BPBD Banjarmasin, Andy Putera menyampaikan telah ada pergeseran air pasangan dan debit air menurun.

Misalnya di beberapa kelurahan, Kecamatan Banjarmasin Barat.

"Debit air diperkirakan akan naik tapi masih aman kemungkinan info dari warga jam 03.00 Wita air akan naik," pungkasnya.

Berikut titik lokasi banjir Rob pada Jumat lalu (12/11) adalah:

1. Jl.Jafri Zam-zam, Kel. Belitung Selatan, Kec. Banjarmasin Barat
Ketinggian air : 5-15 cm.

2. Jl.Pembangunan Ujung, Kel. Kuin Cerucuk, Kec. Banjarmasin Barat. ketinggian air : 10-15 cm.

3. Jl.Rawasari Komp. Citra Sari, Kel. Teluk Dalam, Kec. Banjarmasin Tengah. ketinggian air : 5-10 cm

4. Jl.Kuin, Kel. Kuin Selatan, Kec. Banjarmasin Barat.
Ketinggian air : 5-15 cm.

5. Jl.Simpang Anem, Kel. Belitung Utara, Kec. Banjarmasin Barat.
Ketinggian air : 10-20 cm.

6. Jl.9 Oktober, Kel. Pekauman, Kec. Banjarmasin Selatan.
Ketinggian air : 5-10 cm.

7. Jl.Cendrawasih, Kel. Belitung Selatan, Kec. Banjarmasin Barat.
Ketinggian air : 5-10 cm.

8. Jl.Pangeran, Kel. Pangeran, Kec. Banjarmasin Utara.
Ketinggian air : 10-20 cm

9. Jl.Kelayan B, Kel. Kelayan Timur, Kec. Banjarmasin Selatan.
Ketinggian air : 5-10 cm.

10. Jl.Sutoyo S Gg.20, Kel. Teluk Dalam, Kec. Banjarmasin Barat.
Ketinggian air : 5-10 cm

11. Jl.Belitung Gg.Tunas Baru, Kel. Belitung Selatan, Kec. Banjarmasin Barat.
Ketinggian air : 5-15 cm

12. Jl.Teluk Tiram, Kel. Teluk Tiram, Kec. Banjarmasin Barat.
Ketinggian air : 5 cm.

13. Jl.Keramat (Kubah Basirih), Kel. Basirih, Kec. Banjarmasin Selatan.
Ketinggian air : 5-10 cm

14. Jl.Antasan Kecil Barat (Kampung Arab), Kel. Pasar Lama, Kec. Banjarmasin Tengah.
Ketinggian air : 10-20 cm.

15. Jl.Sungai jingah Kel.Sungai jingah Kec.Banjarmasin utara
Ketinggian air 10-20 cm.

16. Jl.Bigjend Hasan Basri Komp. Kejaksaan dan Komp. Kidaung, Kel. Pangeran, Kec. Banjarmasin Utara.
Ketinggian air : 20-30 cm.



Komentar
Banner
Banner