Yuk Segera Merapat! Banjarbaru Cuma Kebagian 400 Vial Vaksin Covid-19

Distribusi vaksin Covid-19 sudah kembali diterima Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru.

Pelayanan vaksin Covid-19 di Banjarbaru kembali dibuka, setelah kekosongan selama beberapa pekan. Foto: Unicef

apahabar.com, BANJARBARU - Meski tak sesuai harapan, Banjarbaru kembali mendapatkan distribusi vaksin Covid-19.

Distribusi yang diterima Banjarbaru sebanyak 400 vial vaksin Pfizer. Jumlah ini tentu saja tidak bakal cukup memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Banjarbaru mendapat 400 vial vaksin Pfizer. Mungkin cukup 14 hari saja," papar Koordinator Tim Surveilens Epidemiologi Penanggulangan Covid-19 Dinas Kesehatan Banjarbaru, Edi Sampana, Rabu (2/11).

"400 vial itu diberikan sesuai ketersediaan vaksin di Dinas Kesehatan Kalsel. Stok dibagi berdasarkan kemampuan daerah menyerap vaksin dan populasi penduduk.

Mengingat stok yang jauh dari kata banyak, masyarakat diminta langsung mendatangi fasilitas kesehatan terdekat.

"Dalam kesempatan pertama, pelayanan vaksinasi sudah dimulai di Klinik Brimob Banjarbaru. Sedangkan pelayanan vaksin di Puskesmas, kemungkinan akan dimulai, Kamis (3/11)," tandas Edi.