Nasional

Wisata Ancol Disorot Usai Dikunjungi Puluhan Ribu Pelancong Saat Lebaran

apahabar.com, BANJARMASIN – Tempat wisata Taman Impian Jaya Ancol tengah menjadi sorotan publik. Hal itu setelah…

Taman Impian Jaya Ancol. Foto-net

apahabar.com, BANJARMASIN - Tempat wisata Taman Impian Jaya Ancol tengah menjadi sorotan publik.

Hal itu setelah jumlah wisatawan yang datang mencapai 39.000 orang pada hari kedua lebaran Idulfitri 1442 Hijriah.

Kendati demikian, terdapat sekitar 9.500 pengunjung telah meninggalkan area wisata tersebut.

"Jadi yang ada di dalam kawasan Ancol ada sekitar 28 ribu. Dan itu masih di bawah 30 persen dari kapasitas," ucap Kepala Komunikasi Korporat Taman Impian Jaya Ancol, Rika seperti dilansir apahabar.com dari CNN Indonesia.

Lantas, kejadian itu mendapat ragam komentar dari netizen di media sosial khususnya Twitter pada Sabtu (15/5).

"Corona: asyik nih open house," kata netizen.

"Welcome (Selamat datang) kluster Ancol dan Ragunan!" ujar netizen lain.

"Kalau nanti muncul kluster Ancol, guess what (tebak apa)?" timpal netizen lainnya.