Cuaca Kalsel Hari ini

Waspada Hujan dan Angin Kencang di Kotabaru-Tanbu

Badan Meteorology Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menggeluarkan peringatan dini potensi hujan disertai angin kencang di Kotabaru dan Tanah Bumbu.

Ilustrasi angin kencang. Foto-Pexels.com/Dziana Hasanbekava

apahabar.com, BANJARMASIN - Badan Meteorology Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menggeluarkan peringatan dini potensi hujan disertai angin kencang di Kotabaru dan Tanah Bumbu.

"Waspada potensi hujan disertai angin kencang di Kotabaru dan Tanbu sore-malam," demikian tulis BMKG pada laporan cuaca, Selasa (7/3).

BMKG merinci perkiraaan cuacanya, untuk pagi hari, cuaca berawan hampir di seluruh wilayah Kalimantan Selatan.

Pada siang hingga sore hari, hujan mulai nampak. Kalau wilayah lain bakal diguyur hujan ringan, Kotabaru dan Tanbu terancam datang hujan berpetir.

Pada malam hari, cuaca di seluruh wilayah Kalimantan Selatan jauh lebih tenang.

Kondisi berawan seluruh wilayah Kalimantan Selatan berlanjut hingga dini hari, Rabu (8/3).

Ada pun suhu udara berkisar antara 23 hingga 32derajat celcius dengan kelembapan berada di rentang 60 hingga 95 persen.