Warga Tangerang Temukan Puluhan Amunisi Senpi di Bawah Pot Tanaman

Warga Desa Sukamanah, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang pada Sabtu (6/05) pagi, digegerkan dengan adanya penemuan bungkusan plastik berisi amunisi senpi

Barang bukti yang ditemukan warga, puluhan amunisi senjata api.

apahabar.com, TANGERANG - Warga di Perumahan Veteran, Desa Sukamanah, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang pada Sabtu (6/05) pagi, digegerkan dengan adanya penemuan bungkusan plastik berisi puluhan amunisi senjata api (senpi).

"Pada Sabtu kemarin adanya laparan dari warga yang menemukan adanya bungkusan berisi amunisi peluru untuk senjata api. Kemudian ada juga butiran kristal putih, timbangan, dan plastik klip kosong," kata Kasat Reskrim Polresta Tangerang Kompol Arief Nazarudin Yusuf kepada wartawan, Minggu (7/5).

Baca Juga: Pemkot Tangsel Pastikan Tanggung Perawatan Korban Kecelakaan Bus di Tegal 

Ia menjelaskan di dalam bungkusan plastik itu berisi amunisi untuk senjata api berjenis revolver kaliber 38 sebanyak 32 butir. Pihaknya juga menemukan 4 plastik klip bening yang di dalamnya berisi butiran kristal putih. Termasuk di antaranya 1 unit timbangan.

"Warga kemudian melaporkan temuan itu ke Polsek Rajeg Polresta Tangerang Polda Banten. Atas laporan itu, petugas kepolisian langsung bergerak ke TKP," ujar Arief.

Baca Juga: BPBD Pastikan Satu Warga Tangsel Tewas pada Kecelakaan Bus di Tegal

Menurut dia, berdasarkan keterangan saksi, awal mula ditemukannya bungkusan itu oleh salah seorang warga yang sedang menyiram tanaman. Kemudian, warga tersebut berniat mengganti pot tanaman. Saat mengangkat pot, warga melihat bungkusan plastik warna hitam.

"Saat ini kami masih selidiki dan dalami temuan tersebut untuk pengungkapan pemilik barang-barang itu," pungkasnya.