Wakapolres Banjarmasin Tinjau Kesiapan Logistik Pilkada 2024: Keamanan Utama!

Wakapolres Banjarmasin, AKBP Arwin Amrih Wientama, melakukan peninjauan ke gudang logistik (KPU) Banjarmasin, Senin (30/9).

Oleh Rifai
Wakapolresta Banjarmasin AKBP Arwin Amrih Wientama saat melaksanakan peninjauan ke gunung logistik KPU Kota Banjarmasin

bakabar.com, BANJARMASIN – Wakapolres Banjarmasin, AKBP Arwin Amrih Wientama, melakukan peninjauan ke gudang logistik (KPU) Banjarmasin, Senin (30/9).

"Saya disini melaksanakan instruksi dari Kapolres Banjarmasin Kombes Polisi Cucun Kurniadi agar memeriksa dan memastikan gudang logistik Pilkada 2024," tuturnya

"Dan bukan itu saja, saya ingin memastikan semua personel bertugas benar-benar aman dalam menjalakannya," tambahnya Wakapolres Banjarmasin.

Selain memastikan kondisi fisik gudang dan logistik, AKBP Arwin juga menekankan pentingnya kesiapan personel yang bertugas menjaga area tersebut.

Ia menyampaikan bahwa setiap petugas keamanan harus menjalankan tugas sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku, dengan mengutamakan keamanan dan kewaspadaan penuh

Peninjaunya ini untuk memastikan logistik Pilkada 2024 Kota Banjarmasin betul-betul tejaga dan aman.

Menurut AKBP Arwin, pengamanan Pilkada 2024 akan menjadi salah satu prioritas utama Polresta Banjarmasin. Seluruh jajaran kepolisian akan dikerahkan secara maksimal untuk mengamankan jalannya pemilu.

“Kami mempersiapkan pengamanan dengan matang. Pengamanan Pilkada 2024 ini menjadi perhatian serius bagi kami, dan kami berkomitmen untuk menjaga agar prosesnya berjalan lancar, aman, dan kondusif,” katanya.

KPU Kota Banjarmasin sendiri telah melakukan sejumlah persiapan menjelang Pilkada 2024, termasuk pengadaan dan distribusi logistik seperti kotak suara, surat suara, dan peralatan pemilu lainnya.

Semua logistik ini disimpan dengan pengawasan tang sangat ketat untuk menghindari kerusakan atau memanipulasi.

Dengan adanya sinergi KPU dan pihak Kepolisian Di harapkan Pilkada 2024 Banjarmasin dapat berlangsung dengan lancar, jujur dan adil.

“Dengan kerja sama yang baik antara KPU dan kepolisian dan Tugas kami adalah memastikan semua elemen logistik dan personel pendukung terlindungi dan siap saat hari pemilihan tiba,” pungkasnya.