Pemkab Tabalong

Wabup Tabalong Pinta Pengurus Rumah Ibadah Terapkan dan Awasi Prokes Covid-19

apahabar.com, TANJUNG – Wakil Bupati Tabalong, H Mawardi, meminta kepada pengurus rumah ibadah untuk menerapkan protokol…

Wakil Bupati Tabalong, H Mawardi, saat meminta para pengurus rumah ibadah untuk menerapkan prokes dan mengawasinya di rumah ibadah masing-masing. Foto-apahabar.com/Muhammad Al-Amin

apahabar.com, TANJUNG – Wakil Bupati Tabalong, H Mawardi, meminta kepada pengurus rumah ibadah untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di masing-masing tempat ibadah.

“Selain itu, awasi penerapannya. Karena tanpa bantuan pengurus rumah ibadah saya yakin perkembangan Covid-19 di Tabalong ini belum landai,” katanya saat memberikan sambutan pada penyerahan insentif kaum masjid, koster gereja dan pengempon pura, Selasa (4/5).

Wabup Mawardi mengatakan, kalau Covid-19 mau hilang dari muka bumi ini, semua orang di dunia harus bekerja sama melawannya.

Akhir-akhir ini penyebaran Covid-19 makin meningkat di belahan bumi ini, seperti yang terjadi di India.

“Supaya kita terhindar dari Covid-19, mari menjaga bersama-sama kesehatan kita, begitu juga jemaah di tempat ibadah supaya menerapkan prokes sehingga jemaah tidak terular,” pinta Mawardi.

“Covid ini tidak memandang siapa saja, kalau kita lalai kita bisa saja terpapar,” sambungnya.

Wabup juga mengingatkan, kalau terpapar Covid-19 dan dirawat di rumah sakit maka keluarga tidak bisa menjenguknya.

“Kalau sembuh Alhamdulillah, tapi kalau meninggal akan dimakamkan dengan protokol kesehaatan,” katanya.

“Untuk itulah mari disiplin menerapkan prokes, seperti memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir dan menjaga jarak serta tidak berkerumun,” pungkas Mawardi.