Tak Berkategori

Viral! Warganet Temukan Keanehan Ini di Poster Film Dilan 1991

apahabar.com, JAKARTA – Penayangan film layar lebar Dilan 1991 mencatatkan rekor penonton sebanyak 2,08 juta pada…

apahabar.com, JAKARTA – Penayangan film layar lebar Dilan 1991 mencatatkan rekor penonton sebanyak 2,08 juta pada hari ketiga tayangan. Ini merupakan rekor terbaik sepanjang masa yang pernah ditorehkan film nasional dalam waktu penayangannya.

Bagaimana tidak, Dilan 1991 rekor tersebut tak hanya terbaik sepanjang masa untuk film Indonesia, namun juga berhasil mengalahkan jumlah penonton “Avengers: Infinity War” di Tanah Air pada 2018 lalu.

Dilansir dari Wowkeren,com, tak hanya di sinema, Demam Dilan-Milea juga merambah jagat maya. Sebuah unggahan warganet menjadi pembicaraan karena berhasil menemukan keanehan di poster Dilan 1991 yang terpajang di sebuah bioskop.

Kejanggalan itu rupanya terlihat pada wajah Vanesha Prescilla sebagai pemeran Milea. Vanesha yang tampak memeluk Iqbaal Ramadhan di boncengan motor mendadak memiliki dua tahi lalat di sekitar hidungnya.

Tak ayal, warganet tersebut penasaran dan ingin memastikan keanehan yang dilihatnya. Vanesha yang memang dikenal memiliki ciri khas tahi lalat di pipi kiri ternyata dihinggapi lalat sungguhan di sisi lain pipinya.

Baca Juga:Dilan 1991 Tembus 2,08 Juta Penonton di Hari ke 3 Tayang

Foto-twitter/@farhanlontong

Postingan akun Twitter @farhanlontong ini pun viral hingga telah dibagikan kembali sebanyak lebih dari 17 ribu kali. Selain itu, unggahan tersebut juga membuat ngakak lebih dari 538 orang serta disukai pula oleh 8112 ribu pengguna hingga saat ini.

“Moodboaster bangetttt,” komentar akun @sinbi***. “Ngakak anjirrr wkwkwkwkwk,” tulis akun @SalsabillahD***. “WKWK ngakak asli itu yg dinamakan tahi lalat sesungguhnya,” sahut akun @mahasiswiku***.

“Biar seimbang kali yaa,” balas akun @Butocaki***. “Proses produksi tai lalat wkwk,” komentar akun @skuya***. “Tahi lalat milea the origin,” tulis akun @akh_***.

"Selengkapnya Hahaha untung milea kaga makan permen froz. Klo abis makan itu, keluar dah lidahnya.." tulis akun @Renyahhhh

Baca Juga:Tayangan Perdana Film Dilan 1991 di Makassar Disambut Demo hingga Ricuh

Editor: Aprianoor