Viral Pembacokan di Warkop Bekasi: Diduga Dendam Anak Muda

Aksi pembacokan di warkop Jalan Kemandoran, Pekayon Jaya, Bekasi Selatan, diduga dilatari urusan dedam. Setidaknya itulah yang paling masuk akal.

Rekaman CCTV aksi pembacokan di sebuah warkop Bekasi. Foto: Tangkapan layar Instagram @bekasi_24_jam

apahabar.com, BEKASI - Aksi pembacokan di warkop Jalan Kemandoran, Pekayon Jaya, Bekasi Selatan, diduga dilatari urusan dendam. Setidaknya itulah yang paling masuk akal.

Ketua RW03 lokasi kejadian, Faisal Hafiz adalah satu saksi. Ia melihat gerak-gerik pelaku yang terlihat sudah merencanakan aksi pembacokan itu.

“Karena begitu, pelaku ini cukup merencanakan kejadian tersebut dengan membawa senjata tajam. Saya yakin permasalahannya adalah masalah anak muda,” ungkapnya, Sabtu (10/6) sore.

Baca Juga: Viral! Dibayar Rp400 Tukang Parkir di Bogor Tonjok Warga

Saat peristiwa itu terjadi, kondisi lokasi kejadian tak begitu sepi. Namun, terlihat pelaku hanya mengincar satu orang, yakni korbannya; Said (22).

"Target dia memang hanya si korban yang mamanya said itu. Karena temen-temannya said itu ada banyak lima sampai enam orang tapi tidak di lukai," tuturnya.

Akibat peristiwa itu, korban mengalami luka bacok di bagian tangan dan bokong sebelah kiri. Ia kemudian dibawa ke RSUD Kota Bekasi.

Setelah pembacokan itu, Faisal menyebut polisi langsung mendatangi lokasi. Namun, hingga kini belum diketahui apakah korban telah melaporkan peristiwa itu atau tidak.

Baca Juga: Video Maling Dipukuli di Bogor Viral, Faktanya: Urusan Cinta

“Sekarang di setiap RW ada polisi RW, mereka merespons cepat. Ketika ada kejadian langsung hadir di TKP, cek TKP juga mendatangi korban ketika korban dalam penanganan di RSUD,” jelasnya.

Terkait aksi pembacokan tersebut, Kanit Reskrim Polsek Bekasi Selatan, Iptu Haryono belum memberikan keterangan. Begitu juga melalui pesan singkat.

Diberitakan sebelumnya, seorang pemuda yang sedang nongkrong di warkop itu disambangi dua laki-laki yang membawa senjata tajam. Ia langsung dibacok.

Aksi tersebut terekam kamera CCTV dan viral di Instagram; bekasi_24_jam. Berdasarkan keterangan unggahan tersebut, peristiwa itu terjadi, Jumat (9/6) malam.