Pemilu 2024

[VIDEO] Voxpop Pedagang Pasar terkait Pemilu 2024

Pemilihan presiden tinggal sebentar lagi. Masing-masing pasangan calon telah bergegas dengan beragam strategi dan ide terbaik.

apahabar.com, JAKARTA - Pemilihan presiden tinggal sebentar lagi. Masing-masing pasangan calon telah bergegas dengan beragam strategi dan ide terbaik.

Lalu seperti apa para pedagang pasar melihat dan memaknai pemilihan presiden dan wakil presiden 2024? Apahabar mencoba merekam pendapat mereka.

Terkait gelaran Pemilu 2024 para pedagang berharap semua berjalan lancar. Indah, Pedagang Beras Pasar Benhil menginginkan pemilu yang aman dan lancar tanpa keributan.

"Harapan saya untuk pemilu 2024 , semoga semua berjalan lancar dan tidak ada keributan," ujarnya.

Baca Juga: DPRD Kaltim Dukung Polda Antisipasi Kerawanan di Pemilu 2024

Pedagang Buah Pasar Benhil, Erlan menyebutkan, "Pengennya sih jujur, nggak ada keributan gitu. Jadi para pedagang juga enak."

"Saya sih pengennya semua lancarlah, nggak usah ribut-ribut ya. Biar pedagang-pedagang juga nggak susah gitu. Siapapun presidennya, buat Indonesia maju aja," kata Aini, Pedagang Buah di Pasar Benhil.

Secara umum, para pedagang berharap Pemilu 2024 berjalan jujur dan adil. Namun jauh lebih penting, para pedagang menginginkan terwujudnya kestabilan harga bahan pangan.

Video Journalist: Bambang Susapto
Video Editor: Iskandar Zulkarnaen
Produser: Jekson Simanjuntak