Pemilu 2024

[VIDEO] PDIP Siap Bersaing di Pemilu 2024

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mengaku gagal, usai kader sekaligus putra sulung Presiden Joko Widodo memilih sebagai bakal cawapres Prabowo Subianto.

apahabar.com, JAKARTA - Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mengaku gagal, usai kader sekaligus putra sulung Presiden Joko Widodo memilih sebagai bakal cawapres Prabowo Subianto di Pemilu 2024.

Djarot mengaku selama ini bertugas menyiapkan kader menjadi pemimpin melalui sekolah partai. Ia bertanggung jawab menanamkan ideologi disiplin, loyal, dan ikhlas terhadap para kader PDIP.

Kendati begitu, PDIP sebagai partai besar tetap mengedapankan sikap persaingan yang sehat. Persaingan yang mengedepankan ide dan gagasan.

Pada kesempatan itu, Djarot juga mengingatkan agar putra Presiden Jokowi itu tidak menggunakan cara-cara kotor untuk memenangi pilpres 2024.

Baca Juga: Prabowo-Gibran Diklaim Bakal Kikis Suara PDIP di Jatim

Sementara terkait sidang Majelis Kehormatan MK dalam memutus dugaan pelanggaran etik yang dilakukan oleh hakim MK, Djarot berharap majelis bisa menghasilkan putusan terbaik.

Lebih jauh, Djarot mengapresiasi sikap Presiden Jokowi yang memilih ‘netral’ di Pemilu 2024. Sikap tersebut sangat penting agar tidak menimbulkan kegaduhan di publik.

Kekisruhan jelang pemilu muncul ketika MK mengabulkan gugatan soal syarat batas usia capres-cawapres. MK menyatakan seseorang bisa mendaftar jika berusia minimal 40 tahun, atau pernah menduduki jabatan publik karena terpilih melalui pemilu.

Video Journalist: Bambang Susapto
Video Editor: Iskandar Zulkarnaen
Produser: Jekson Simanjuntak